Bagaimana cara mengatasi mood swing atau gangguan mood?

Gangguan suasana perasaan

Mood swing atau dikenal dengan istilah Gangguan suasana perasaan adalah perubahan keadaan emosi (suasana hati) seseorang yang cenderung mudah terlihat. Pada dasarnya, perubahan emosi ini merupakan kejadian alami dari sebagian besar kehidupan manusia. Selama perubahan emosi ini tidak berdampak kepada kehidupan secara ekstrem, maka Anda masih dapat dianggap sehat.

Bagaimana cara mengatasi mood swing atau gangguan mood ?

Jika perubahan emosi ini tidak membawa pengaruh negatif kepada kehidupan, Anda bisa mengatasi masalah mood swing ini tanpa bantuan pihak medis. Caranya dengan mengubah gaya hidup di dalam keseharian, seperti mulai membiasakan diri berolahraga secara teratur, tidur yang cukup, konsumsi makanan sehat, hindari stres berlebihan, mencari cara untuk mengekspresikan kreativitas yang positif, atau mencari teman bicara yang menyenangkan. Anda bisa mengamati tiap kali mood Anda berganti-ganti dengan cara menjajaki kembali apa penyebabnya. Apakah diakibatkan oleh makanan, minuman, atau kegiatan Anda sebelumnya. Dengan memerhatikan pola-pola tersebut, akhirnya dapat membantu Anda dalam mengenali pemicu mood swing yang dialami sekaligus menghindari faktor-faktor tersebut.

Namun, jika Anda mengalami mood swing yang parah sehingga menyebabkan gangguan ekstrem pada sifat Anda, maka hal ini harus dibicarakan dengan dokter untuk mengetahui penyebabnya dan membantu Anda mendapatkan penanganan yang tepat. Perlu diketahui bahwa perkembangan waktu tidak selalu bisa mengatasi masalah mood swing ini. Tanpa bantuan ahli profesional, sering kali keadaan penderita gangguan mood swing yang parah ini justru memburuk dan bukannya bertambah baik.