Bagaimana cara memelihara ikan mas koki ?

ikan mas koki

Salah satu ikan yang paling difavoritkan oleh para penghobi di Indonesia ialah ikan mas koki. Sayangnya ikan ini sering mati ketika dipelihara. Bagaimana cara memelihara ikan mas koki agar usianya panjang ?

Cara memelihara ikan mas koki agar usianya panjang antara lain :

  1. Saat Anda hendak membeli ikan mas koki, pilihlah ikan yang tampak bugar, gerakannya lincah, dan responsif terhadap pakan. Jangan memilih ikan yang mengalami cacat, cenderung berdiam diri di pojokan, atau ada bercak-bercak di tubuhnya. Hindari pula mengambil ikan yang gaya berenangnya aneh seperti terbalik atau kejang-kejang karena pasti ikan tersebut sedang sakit.

  2. Akuarium yang baru dibuat tidak boleh langsung diisi dengan ikan. Hal ini dikarenakan akuarium tersebut masih mengandung bahan kimia berbahaya dari lem yang dapat meracuni ikan. Anda harus menjemurnya selama 3 hari di bawah sinar matahari secara langsung. Lalu merendam akuarium tersebut di dalam air bersih selama seminggu. Jangan mencuci akuarium menggunakan sabun atau cairan pembersih apapun.

  3. Air yang akan dimasukkan ke akuarium harus dipastikan benar-benar bersih. Sebaiknya gunakan air sumur yang dibiarkan terlebih dahulu selama 24 jam agar kotorannya mengendap. Kalau bisa, jangan gunakan air dari PDAM karena mengandung kaporit yang bisa meracuni ikan mas koki milik Anda. Jika terpaksa menggunakan air PDAM ini, Anda wajib mengendapkannya selama 3 hari berturut-turut.

  4. Air di akuarium sebaiknya diganti setiap sebulan sekali, khususnya bila akuarium sudah dilengkapi dengan sistem filtrasi. Tujuannya untuk menjaga kondisi dan kebersihan air tersebut. Maksimal kapasitas air yang perlu diganti ialah 70 persen dari total volume akuarium. Biarkan sisa 30 persen air lama tetap berada di akuarium supaya ikan koki lebih mudah dalam beradaptasi nantinya.

  5. Lakukan pengecekan terhadap fungsi alat aerator, filter, dan water heater secara teratur. Anda harus memastikan alat-alat tersebut masih bekerja dengan baik sesuai semestinya. Pastikan juga tidak ada kebocoran listrik yang terjadi karena bisa mengakibatkan ikan koki kesetrum. Perlu diketahui, ikan mas koki adalah contoh dari binatang hasil rekayasa genetik sehingga diperlukan peralatan yang memadai untuk membuatnya tetap hidup.

  6. Ikan mas koki mempunyai nafsu makan yang sangat tinggi. Bahkan boleh dibilang kalau ikan ini termasuk salah satu ikan air tawar yang mempunyai sifat rakus. Setiap pelet yang Anda berikan pasti akan dilahap habis oleh ikan ini. Namun Anda tetap harus menjaga porsi makannya supaya ikan koki tadi tidak menderita overweight yang bisa menyebabkannya cepat mati. Selain itu, terlalu banyak memberikan pakan juga akan memicu ikan untuk mengeluarkan banyak kotoran sehingga mengakibatkan kondisi air menjadi tercemar.

  7. Ikan mas koki juga membutuhkan suasana yang nyaman dan tenang. Ikan ini mudah sekali mengalami stres apabila ditempatkan di lingkungan yang gaduh. Apalagi jika ikan sering dipegang atau airnya diaduk-aduk terus, maka dijamin ikan koki besoknya pasti mati. Kalau Anda benar-benar mau memelihara ikan mas koki, tempatkanlah ikan-ikan ini di posisi yang aman.

  8. Kebanyakan orang memelihara ikan mas koki dalam jumlah yang banyak sekaligus. Maksudnya baik agar ikan koki peliharaan tetap mempunyai teman dan panorama akuarium pun tampak indah. Tetapi ikan-ikan koki ini pun kadang-kadang bisa saling bertengkar. Kalau pertengkaran ini terus berlanjut dan tidak berimbang akibatnya ikan koki tersebut pun bakal mengalami stres sehingga gampang mati.

Sumber

Pengadaan Akuarium

Sesuaikan ukuran akuarium dengan jumlah dan ukuran ikan mas koki yang akan dipelihara di dalamnya. Lengkapi akuarium ini dengan aerator sebagai peniup udara, sistem filtrasi, dan selang penyedot kotoran. Air yang akan dimasukkan ke dalam tangki wajib didiamkan terlebih dahulu semalaman agar kotorannya mengendap. Usahakan lokasi penempatan akuarium terletak di sudut ruangan yang tidak menerima cahaya matahari langsung untuk mencegah pertumbuhan lumut dan alga di dalamnya.

Memasukkan Ikan

Sebelum ikan dimasukkan ke dalam akuarium, ikan yang masih berada di kantong plastik ini perlu diadaptasikan terlebih dahulu. Hal ini dimaksudkan untuk membantu ikan tersebut dalam menyesuaikan diri terhadap lingkungan barunya. Adapun caranya ialah masukkan kantong plastik berisi ikan mas koki tersebut ke dalam akuarium. Rendam selama 15-30 menit. Setelah dirasakan temperatur air keduanya sama, barulah kantong plastik disobek. Lalu biarkan ikan mas koki keluar sendiri dan masuk ke akuarium.

Pemberian Pakan

Ikan mas koki tergolong sebagai ikan yang sangat rakus. Meskipun sudah diberi makanan dalam jumlah yang banyak, ia akan tetap melahap pakan yang ada di depannya. Memang terlihat lucu sih. Namun bila kebiasaan ini terus berlanjut, maka siap-siap saja cepat atau lambat ikan yang kelebihan berat badan tersebut bakalan mati. Sebaliknya, ikan mas koki yang bertubuh ramping justru menandakan kalau kondisinya sehat. Makanan yang bagus untuk ikan ini antara lain cacing sutera dan pelet ikan.

Penggantian Air

Agar kebersihan air di akuarium senantiasa terjaga dengan baik, Anda perlu mengganti airnya secara berkala. Seminggu sekali, setengah volume air perlu diganti dengan yang baru. Sedangkan pembersihan perlu dilakukan ketika kondisi akuarium sudah terlihat cukup kotor. Pencucian akuarium dilakukan dengan menggosoknya memakai garam kasar, kemudian bilas dengan air mengalir hingga bersih dan jemur di bawah terik matahari. Hindari mencuci akuarium terlalu sering karena dapat menyebabkan ikan di dalamnya mengalami stres.

Sumber

A post was merged into an existing topic: Bagaimana cara mengatasi ikan koki berenang terbalik ?

Berikut beberapa tips didalam merawat ikan mas koki :

  • Anda beli aquarium dan peralatan nya, ukuran aquarium dan peralatanya disesuaikan saja dengan ukuran ikan yang akan anda pelihara, misal : aquarium ukuran 40x20 cm, mesin pompa 5w, filter, selang 1m dan juga sediakanlah alat penghasil gelembung udara di akuarium (air pump). Hal ini bertujuan untuk menjaga kestabilan oksigen di dalam akuarium dan menjaga kejernihan air akuarium.

  • Belilah Hiasan Aquarium, yang bertujuan untuk memberikan berbagai ornamen, seperti pasir, batu-batuan, dan tanaman sehingga dapat menambah keindahan dari akuarium tersebut. Namun, terkadang ornamen-ornamen tersebut juga dapat mengotori air akuarium dan air yang kotor dapat menimbulkan berbagai penyakit pada ikan mas koki. Oleh karena itu, kita perlu membersihkan ornamen-ornamen tersebut sebelum memasukkan ke dalam akuarium.

  • Janganlah dulu buru-buru beli ikan mas koki, proses memelihara ikan itu harus sabar, kerena aquarium yang yang sudah dibeli tadi harus direndam dulu dengan air selama 3-7hari agar bau lem pelekat kacanya hilang, setelah 7 hari baru bisa anda pake.

  • Jangan memberi makan terlalu banyak pada ikan anda, karena ikan mas koki itu ikan yang rakus (banyak makan), setiap anda kasi makan pasti akan dimakanya tapi jika kekenyangan ikan anda bisa mati. dan keseringan memberi makan juga akan membuat air didalam aquarium cepat kotor. Pemberian makanan kepada ikan mas koki juga harus diperhatikan. Kita bisa membuat jadwal untuk memberikan makan ke ikan peliharaan kita agar ikan dapat tumbuh dengan baik. Biasanya, ikan koki diberi makan pada waktu pagi dan sore.

    Selain itu, perhatikan juga takaran dalam memberi makan ikan. Belikanlah makan secukupnya sesuai jumlah ikan yang kita pelihara. Jangan sampai makanan tersebut tersisa di dalam akuarium. namun, hal tersebut memang cukup sulit. Oleh karena itu, periksa selalu makanan sisa ikan. Jika ada makanan yang tersisa, segera ambil sisa makanan tersebut. Hal ini bertujuan agar air akuarium tidak kotor.

  • Kebersihan air sangat penting untuk keberlangsungan hidup ikan koki peliharaan kita Teraturlah dalam membersihkan aquarium dan peralatan ikan anda, Oleh karena itu, kita perlu mengontrol kebersihan air akuarium. Jika air akuarium sudah kotor, segeralah ganti air tersebut. Namun, biasanya air akan kotor sekitar dua minggu setelah kita menggantinya. Maka, buatlah jadwal dua minggu sekali untuk mengganti air akuarium ikan peliharaan kita, karena penyebab penyakit ikan adalah kotoran ikan itu sendiri, di tempat itulah virus, bakteri dan penyakit berkembang biak.

  • Didalam mengganti air akuarium, ada beberapa langkah yang perlu diperhatikan. Yang pertama yaitu memindahkan terlebih dahulu ikan dari akuarium dengan menggunakan jaring ke bak yang sudah terisi air. Selanjutnya adalah membersihkan akuarium dengan menggunakan spon dan perlengkapan pembersih yang lainnya. Setelah akuarium anda dibersihkan, isi kembali akuarium dengan air bersih, gunakanlah air yang sudah diendapkan selama sekitar dua hari. Kemudian, ikan koki mutiara peliharaan kita sudah bisa dimasukkan kembali di dalam akuarium. Nyalakan air pump untuk memberikan gelembung udara di dalam akuarium.

  • Jika ikan anda ada kejangalan dari biasanya, baik itu tingkah laku, atau dari porsi makan nya atau pun perubahan dari warna sirip nya mungkin saja ikan mas koki anda sedang sakit.

Sumber :