Apa yang kamu lakukan untuk menghilangkan rasa bosan?

bored

  Ada kalanya kita harus berdiam diri di dalam rumah untuk jangka waktu yang lama. Misalnya karena pemulihan pasca-sakit atau karena hal lain yang mengharuskan kita untuk tinggal di rumah selama berhari-hari atau bahkan berminggu-minggu. Salah satu masalah yang mungkin muncul ketika harus berdiam di rumah adalah timbulnya rasa bosan. Jika masalah ini tidak dikelola dengan baik, bisa bisa menjurus kepada hal yang merusak kesehatan mental, lho!
  Apa sih Yang Youdics lakukan untuk menghilangkan rasa bosan?
1 Like

Pandemi ini mengharuskan kita untuk di rumah aja, pastinya waktu untuk diri sendiri juga akan lebih banyak dari biasanya. Aku pribadi kalau bosen ujung-ujungnya akan overthinking, mikirin hal gak penting yang bikin stres. Setuju banget sama pernyataan ini.

Kita harus inisiatif bikin lingkungan yang positif untuk diri sendiri. Isi hari-hari kita dengan banyak hal positif juga yang bisa bantu jaga kesehatan mental kita. Selama di rumah aja, banyak banget kegiatan yang aku lakuin untuk hilangin rasa bosen. Yang paling sering adalah baca buku. Gak selalu bacaan yang serius, komik dan cerita fiksi selalu bisa jadi hiburan yang berarti buat aku. Nonton Netflix juga bisa banget isi waktu bosen aku. Banyak film dan series yang bagus dan menghibur. Selain itu, belakangan ini aku juga olahraga karena bonus juga buat kesehatan tubuh. Pokoknya sebisa mungkin hilangin rasa bosen dengan kegiatan yang kita suka.

Referensi

The Best Ways To Stay Positive

1 Like

Kalo aku sih banyak banget cara untuk menghilangkan rasa bosan apalagi pada saat pandemi sekarang ini yang mengharuskan kita untuk dirumah aja. Cara aku menghilangkan rasa bosan yaitu dengan mencari hal-hal baru yang sebelumnya belum pernah aku lakukan seperti belajar tentang investasi atau belajar untuk melukis dan membuat kerajinan-kerajinan dari barang bekas yang ada. Namun kegiatan yang paling sering aku lakukan kalau lagi bosan yaitu menonton film, membaca komik dan kegiatan yang paling senang aku lakukan untuk ngilangin bosan adalah memasak.

1 Like

Benar sekali apalagi saat PPKM seperti sekarang pasti tingkat kebosanan akan meningkat karena kita berhadapan dengan hal yang mononton secara terus-menerus, tidak ada atmospher yang berubah di dalam rumah, benar bukan?. Sebenarnya tidak ada perawatan medis khusus untuk menghilangkan kebosanan. Namun, ada banyak solusi yang bisa dilakukan untuk mengatasi kebosanan. Misalnya, mungkin dengan mencoba beberapa hobi baru atau kegiatan baru yang kamu cukup tertarik dengannya mungkin seperti planting, painting, dll. Bergabung dengan beberapa klub atau komunitas juga bisa menjadi cara yang baik untuk menghilangkan kebosanan kamu, seperti klub membaca, kelompok hobi, atau kelompok olahraga. Bergabung dengan kelompok komunitas yang menyelenggarakan kegiatan dan jalan-jalan adalah ide bagus lainnya.

Sumber:
Boredom: Causes and Treatment di akses pada 6 Agustus 2021

Bener banget sih kalau lama-lama di rumah memang bosen banget apalagi sekarang ini nih lagi pandemi ditambah ada aturan PPKM. Disuruhnya di rumah terus udah hampir mah dua tahun kuliah juga online jadinya lebih boring sih kalau gak ada kegiatan apa". Kalau saya sendiri menghilangkan rasa bosan sih biasanya nonton dari mulai film, drama, YouTube, tiktok atau apapun itu. Jika bosen nonton paling main bulu tangkis. Atau nggak belajar masak sih kalau sekarang" ini lagi suka bikin" makanan apalagi lagi ppkm ini gampang banget lapar jadi coba" masak. Selain itu kalau udah bosen banget mau ngapain paling nyari pemandangan atau benda yang bisa di foto" gitu menuhin memori hp aja. Itu sih yang biasanya saya lakukan kalau udah bosen dan harus ngapain aja di rumah.

Pandemi Covid - 19 yang sampai saat ini belum berakhir , Pemerintah Indonesia memberlakukan kebijakan PPKM ( Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat). Kebijakan tersebut mengakibatkan sebagian masyarakat berdiam diri di rumah karena WFH (Work From Home) dan SFH (School From Home) bagi pelajar dan mahasiswa. Hal tersebut lambat laun menyebabkan rasa bosan setiap individu. Beberapa cara dapat dilakukan untuk menghilangkan rasa bosan seperti mempelajari hal - hal baru, membaca buku-buku baru, bermain games atatupun dapat mengikuti kegiatan volunteer secara online

Rasa bosan sebenarnya adalah sesuatu yang wajar dirasakan dan bahkan sering dialami oleh banyak orang. Saat sedang bosan, kita akan merasa tidak bersemangat, frustrasi, lelah, atau bahkan menjadi mudah marah. Rasa bosan sebenarnya adalah salah satu cara tubuh untuk memberitahukan bahwa apa yang sedang KITA lakukan perlu untuk ditinjau kembali. Pada dasarnya, banyak hal yang bisa memicu rasa bosan, misalnya merasa bosan karena bersemangat tetapi tidak dapat melakukan apapun, bosan karena tidak bersemangat, atau bosan karena lingkungan yang terlalu ribut.

Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi atau menghilangkan rasa bosan :

  1. Mencari kegiatan baru atau melakukan yang kita senangi . Contohnya berolahraga, karena membantu tubuh menjadi lebih rileks dan mampu menghilangkan rasa bosan.
  2. Mengobrol dengan teman atau dengan orang baru. Cobalah ngobrol dengan teman atau keluarga mengenai keseharian atau ide-ide yang terpikirkan. Kita juga bisa menjalin kembali hubungan yang renggang dengan kawan lama.
  3. Membuat jurnal atau catatan harian. Kita bisa menghilangkan bosan dengan menuliskan jurnal atau catatan harian mengenai apa yang dialami dan emosi apa saja yang dirasakan. Selain membantu kita untuk bisa merefleksikan diri, membuat jurnal atau catatan harian dapat menjadi sarana untuk mengekspresikan ide, pemikiran, dan emosi.
  4. Memikirkan ide-ide baru . Coba pikirkan ide-ide baru yang bisa dilakukan untuk mengembangkan pekerjaan yang dilakukan. Selain menambah kemampuan, kita juga bisa meningkatkan performa kerja.
  5. Tidur. Hal ini juga bisa jadi salah satu cara yang kita pilih untuk mengusir kebosanan. Tidur merupakan aktifitas yang mudah dilakukan, dan bisa mengubah suasana hati seseorang menjadi lebih baik setelah beristirahat.

Disaat pandemic yang mana semua aktivitas lebih terpusat dan banyak dilakukan dirumah memang mudah sekali untuk merasa bosan. Terlebih aktivitas yang setiap harinya memiliki pola yang berulang-ulang, tidak heran, terkadang membuat banyak orang merasa bosan hingga jenuh dan menyebabkan banyak yang masih nekat untuk tetap keluar rumah mencari sebuah hiburan, agar tidak stress katanya. Padahal masih banyak hal yang dapat dilakukan dirumah, seperti;

  • Memasak. Menjelajahi google dan youtube dan mencoba resep-resep masakan baru.
  • Menonton film. Banyak sekali film-film yang seru yang baru-baru keluar saat ini atau jika ingin bernostalgia, bisa kembali menonton film lama.
  • Membaca buku.
  • Bermain dengan hewan peliharaan.
  • Berolahraga.
  • Belajar hal baru atau mengecek course gratis yang bisa dilakukan untuk menambah skill dan pengetahuan baru.
  • Dan yang pasti, tidur.

Banyak cara untuk menghilangkan rasa bosan. Apalagi kita yang diharuskan untuk tetap berada di dalam rumah akibat dari pandemi covid-19. Kalo yang bisa saya lakukan untuk menghilangkan rasa bosan yakni bermain game, belajar, menonton film, mengobrol dengan teman lewat video conference ataupun text, olahraga, dsbnya.

Selama pandemi ini untuk menghilangkan rasa bosan, biasanya aku menonton film, membaca buku, menulis, mengikuti webinar, pelatihan singkat, workshop, menonton konser online, mengikuti perlombaan, atau kadang langsung istirahat tidur. Dari beberapa kegiatan yang aku sebutkan, mengikuti lomba adalah kegiatan yang paling menantang sekaligus menyenangkan. Menantang karena aku jadi terpacu untuk berusaha memberikan yang terbaik, dan akan jadi menyenangkan kalau berkesempatan menjadi juara.

Untuk menghilangkan rasa bosan selama pademi dirumah ini biasanya saya main game, olaraga, belajar, ngobrol dengan keluarga, bermain dengan hewan peliharaan, belajar hal baru, bahkan kadang suka saya buat istirahat atau tidur.

Dengan adanya pandemi ini memang cukup berpengaruh terhadap aktivitas sehari-hari dan menuntut seseorang untuk terus-menerus beraktivitas di dalam ruangan. Saya pribadi ketika merasa bosan akan menonton film atau drama, main game, rebahan, membaca buku, mengikuti course atau webinar, mengikuti lomba paper, mengobrol sembarang topik dengan keluarga, menelpon teman, dan mengambil satu mata kuliah semester padat untuk mengisi waktu luang selama liburan.

Saya banyak melakukan kegiatan yang saya sukai kalau saya sih pagi pagi saya awali dengan memasak makanan enak dan sehat, selesai itu baru saya mengerjakan tugas kalau tugas sudah beres saya sangat suka merawat tanaman sayq ganti pupuknya menyiram tanaman rasanya memyenangkan sekali

Kata bosan sepertinya sudah tidak asing lagi di telinga kita, apalagi di masa pandemi saat ini yang mengharuskan kita di rumah saja dalam waktu yang lama. Dan cara untuk menghilangkan rasa bosan tersebut, saya biasanya memilih untuk melakukan hal yang saya sukai, seperti menonton film, mendengarkan lagu, bernyanyi/karaokean, atau bahkan tidur. Namun untuk yang lebih bergunanya seperti merawat diri (creambath, face mask, dsb), membersihkan rumah, atau menekuni hobi baru seperti belajar alat musik misalnya.