Apa saja Forum-Forum Diskusi oleh IISS di Kawasan Asia-Pasifik?

Forum-Forum Diskusi oleh IISS di Kawasan Asia-Pasifik

International Institute For Strategic Studies (IISS) merupakan sebuah lembaga think-tank global yang berdiri pada tahun 1958 berbasis di London, United Kingdom.

Apa saja Forum-Forum Diskusi oleh IISS di Kawasan Asia-Pasifik ?

Forum-Forum Diskusi oleh IISS di Kawasan Asia-Pasifik


Shangri-La Dialogue dan Fullerton Forum merupakan dua forum gagasan dari IISS yang mendapatkan reputasi atau perhatian dari dunia Internasional. Forum Shangri-La Dialogue ini menjadi sebuah forum pertemuan reguler bagi para professional pertahanan, serta menjadi pertemuan rutin yang vital bagi menteri pertahanan sepanjang sejarah Asia-pasifik sejak pertemuan yang pertamakali pada tahun 2002. Forum tersebut menjadi agenda penting sebagai forum diskusi pertahanan yang unik bagi Asia-Pasifik.

Sejarah terselenggaranya forum tersebut adalah Ketika John Chipman selaku direktur eksekutif umum IISS mengajukan proposal untuk menginisiasi sebuah forum dialog keamanan kepada pemerintah Singapura. Pemerintahan Singapura ternyata sangat simpati terhadap tujuan-tujuan dari proposal dialog yang diajukan.Bukan hanya dukungan dari pemerintah Singapura saja, namun berbagai dukungan dari sponsor semakin ramai hingga akhirnya dialogpun dapat terselenggara pertama kali pada tahun 2002 dan bertempat di hotel Shangri-La, yang kemudian dijadikan nama dari forum dialog tersebut.

Sementara Fullerton Forum sering disebut juga sebagai “ Innagural Sherpa Meeting for Shangri-La Dialogue ”. Kata “ Sherpa ” yang digunakan memiliki makna sebutan bagi orang-orang pegunungan Himalaya-Tibet-Himalaya yang melayani atau berprofesi sebagai “ guide ” bagi para turis. Dalam hal ini dimaksudkan kepada para delegasi yang turut hadir dalam forum Fullerton Forum atau Sherpa Meeting tersebut akan membantu mempersiapkan perspektif yang baik dalam forum Shangri-La Dialogue yang akan digelar selanjutnya.

Forum tersebut dihadiri oleh pejabat pertahanan dari 27 negara, para ahli pertahanan non pemerintahan, dan pelaku pertahanan lainnya dari berbagai negara. Sebagai persiapan, sebelum berlangsungnya forum yang lebih besar dan kompleks yaitu forum Shangri-La Dialogue , Fullerton Forum pun tidak memiliki perbedaan yang mencolok dengan forum Shangri-La Dialogue baik dari segi partisipan yang hadir dan dari segi format diskusi.

Fullerton Forum lebih singkat dan lebih kecil dari Shangri-La Dialogue , karena fungsinya sebagai forum persiapan. Fullerton Forum hanya memiliki satu sesi diskusi saja, sesi pertama terdapat keynote adress dan disambung dengan sesi kedua yaitu sesi diskusi terbuka. Waktu diskusi hanya sekitar satu jam, dan tidak lebih dari 200 audiens saja yang turut hadir, sementara pada forum Shangri-La Dialogue dihadiri lebih dari 500 audiens, namun Fullerton Forum juga sama-sama disaksikan dan disiarkan oleh media secara bebas. Forum ini menyumbangkan analisis intelektual yang mendukung atau searah dengan isu-isu yang akan dibahas pada forum yang lebih besar yaitu pada forum Shangri-La Dialogue .