Zoom atau Google Meet, Mana yang Kalian Sukai?

image

Saat ini, aplikasi konferensi video menjadi salah satu alat yang sangat diperlukan untuk melakukan meeting, kegiatan belajar mengajar, pelaksanaan webinar, dan kegiatan daring lainnya.

Aplikasi konferensi video yang paling populer dan banyak digunakan oleh masyarakat di masa pandemi Covid-19 yaitu Zoom dan Google Meet. Tentunya, Zoom dan Google Meet memiliki persamaan sebagai alat penyedia layanan pertemuan daring. Walaupun begitu, keduanya tetap memiliki keunikan dan ciri khas masing-masing dalam penggunaan fitur aplikasi.

Kalau aku sendiri lebih menyukai aplikasi Zoom karena memiliki fitur untuk mengatur cahaya dan dapat mengubah tampilan wajah menjadi lebih cerah :grin: Selain itu, aplikasi Zoom juga dapat menampung kapasitas lebih banyak dibandingkan dengan Google Meet.

Kalau Youdics, lebih pilih memakai aplikasi Zoom atau Google Meet? Dan apakah alasannya?

1 Like

Menurut saya keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Tetapi sejauh ini saya lebih nyaman dengan google meet karena tidak memerlukan aplikasi tambahan hanya butuh aplikasi gmail di hp saja, selain itu juga gmeet lebih ringan daripada zoom. Namun untuk fitur sendiri saya lebih prefer menggunakan zoom, karena fitur zoom sangat banyak dan tidak semua fitur tersebut ada pada gmeet. Tapi terkadang zoom memerlukan internet yang kencang sedangkan gmeet tidak terlalu. Jadi saya sering mengalami gangguan ketika menggunakan zoom

1 Like

Awal daring dulu, aku prefer dengan Zoom. Karena bisa menampung orang yang lebih banyak dan tampilannya bagiku lebih oke. Namun setelah Zoom mulai dibatasi hanya gratis sekitar 40 menitan(?) untuk user biasa, akhirnya aku beralih menggunakan Google Meet dan ya! aku mulai menyukainya. Selain itu bagiku sendiri menggunakan Google Meet dengan jaringan yang tidak terlalu bagus pun masih bisa. Sementara untuk Zoom, sekali saja jaringannya tiba-tiba hilang atau tidak terlalu bagus pasti langsung keluar dari meeting room dengan sendirinya.

1 Like

Saya pribadi lebih memilih menggunakan Google Meet, karena bisa digunakan kapanpun dan tidak ada batas waktunya, tidak seperti zoom yang diwaktukan hanya 40 menit untuk akun yang tidak premium.

1 Like

untuk saya pribadi, saya lebih sering menggunakan google meet ketimbang zoom. alasan saya menggunakan google meet karena, google meet tidak memerlukan atau mendownload aplikasi tambahan jika digunakan di laptop, yang kedua setau saya zoom memiliki batasan waktu, sedangkan google meet tidak.

1 Like

Menurut saya, google meet maupun zoom memiliki kekurangannya masing-masing. Tetapi untuk sejauh ini saya lebih nyaman menggunakan google meet, karena tidak memerlukan aplikasi tambahan seperti zoom, dan untuk sinyalnya tidak terlalu berat (memakan banyak data). Sedangkan dalam segi fitur, saya lebih memilih zoom karena memang lebih lengkap.

1 Like

Dua-duanya saya suka karena sering memakainya. Baik Zoom maupun Google Meet memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Saya suka menggunakan Zoom karena terdapat pengaturan tampilan video yang dapat disesuaikan dengan keinginan saya yang mana fitur ini tidak terdapat di Google Meet. Sementara Google Meet saya sukai karena tidak berat ketika dijalankan di laptop saya, tidak seperti Zoom yang lumayan berat.

1 Like

Jika membahas mengenai platform Zoom atau Google Meet, tentunya mereka memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Contohnya seperti Zoom yang memiliki limited time yaitu 40 menit saja, sedangkan Google Meet unlimited.
Tetapi, meskipun demikian, aku lebih prefer menggunakan Zoom. Kenapa? Karena di Zoom kita bisa mengatur pencahayaan atau tingkat ke HD-an kamera video kita, selain itu bisa menggunakan fitur-fitur lucu yang telah disediakan, dan entah kenapa tampilan dari Zoom menurutku lebih nyaman untuk dilihat. Sedangkan jika menggunakan Google Meet terkadang sering ngelag dan aksesnya pub menjadi lambat, itulah alasan mengapa aku lebih suka menggunakan Zoom instead of using Google Meet

1 Like

Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kalo saya mungkin aka lebih prefer ke Google meet karena saat menggunakan google meet kita tidak perlu mendownload aplikasinya, asal ada akun gmail kita pasti bisa akses beda hal nya dengan zoom yang harus mengunduh aplikasi.

1 Like

Menurut saya kedua aplikasi ini memiliki kelemahan dan kekurangan sendiri. Zoom non premium hanya bisa digunakan untuk 40 menit, namun jumlah partisipan tidak terbatas sedangkan Google Meet tidak terdapat batasan waktu untuk pemakaian namun jumlah partisipan terbatas. Saya sendiri lebih nyaman menggunakan Zoom karena sejak awal peralihan dari luring ke daring saya menggunakan Zoom sehingga merasa lebih familiar dengan tools yang tersedia. Selain itu, ada banyak fitur yang tersedia di Zoom, seperti misalnya filter dan pengatur cahaya di setting kamera, fitur breakout room dan lain sebagainya. Untuk Google Meet sendiri biasanya hanya saya gunakan untuk meeting skala kecil, tapi saya lebih sering menggunakan Zoom daripada Google Meet.

1 Like

Zoom! Meskipun memerlukan aplikasi tambahan, aku tetap lebih nyaman menggunakan Zoom. Pertama, tampilannya lebih nyaman dan terdapat fitur rename. Sering sekali jika menghadiri meeting yang berbeda, partisipan diharuskan mengganti namanya sesuai format atau sebagainya. Jika menggunakan Gmeet, tentunya kita harus masuk ke setting google account terlebih dahulu. Selain itu, selama ini menggunakan Zoom jauh lebih stabil dibandingkan dengan Gmeet. Alhasil jika diminta untuk memilih, saya akan memilih Zoom Meeting.

1 Like

Aku pribadi lebih suka Zoom karena somehow Google Meet di PC-ku selalu bikin crash. Mungkin karena Zoom ada aplikasinya dan Google Meet harus lewat browser? Aku bukan expert, tapi kalau tebakanku sih seperti itu. Feel-nya Zoom di PC-ku jauh lebih ringan, dan mungkin karena sudah terbiasa juga (karena dari awal pandemi dikenalkannya dengan Zoom dulu) jadi bakal susah mau suka aplikasi atau platform lain. Tapi ini masalah referensi, sih. Dua-duanya tetap berfungsi dengan baik.

1 Like

Aku lebih memilih zoom karena semua dosen tidak memiliki zoom pro premium jadi cukup dengan durasi 40 menit saja hehe. Penggunaan zoom hanya pada pemberian materi ataupun presentasi saja, dan untuk presensi dan tugas dapat menggunakan fitur ruang diskusi pada web kampus.

1 Like

Saya memilih Zoom. karena fiturnya lebih lengkap dan modern dibanding Gmeet, mau di hp ataupun laptop. tapi tergantung juga. kalau untuk kegiatan penting seperti kuliah, rapat, webinar, workshop, dll saya memilih zoom. tetapi, kalau sekadar pertemuan antar teman atau keluarga, pakai Gmeet sepertinya sudah cukup karena lebih simpel.

1 Like

Selama menjalani perkuliahan daring, kebanyakan kelas yang saya ikuti menggunakan Zoom. Hal tersebut yang membuat saya menjadi terbiasa dengan fitur-fitur yang ada pada Zoom dan merasa canggung ketika harus bergabung dengan kelas di Google Meet. Salah satu fitur yang saya suka dari Zoom adalah chat antar anggota, yang mana kita dapat mengirim pesan pada orang tertentu dengan mode private. Selain itu kini Zoom memiliki immersive view yang memungkinkan penggunanya untuk merasakan ruang kelas versi online. Akhir-akhir ini saya lebih sering menggunakan Google Meet karena satu dan lain hal. Jadi mau tidak mau harus belajar tentang fitur yang sudah disediakan. Dan penilaian saya cukup baik, Google Meet mudah untuk digunakan meski fitur yang ada tidak selengkap Zoom. Jadi, jika diminta untuk memilih maka saya akan menjawab dengan Zoom.

1 Like

Sampai saat ini aku lebih prefer menggunakan Zoom. Zoom memiliki lebih banyak fitur menarik dan bermanfaat dibandingkan dengan GMeet, seperti personal chat, reaction, dan lainnya. Banyak yang bilang jika menggunakan zoom waktunya terbatas sedangkan GMeet tidak, padahal ada caranya loh agar akun kita yang bukan premium bisa membuat room yang unlimited, namun tentunya gunakan untuk yang bermanfaat saja. Menurutku juga jika menggunakan laptop, web dari GMeet ini sangat menguras sinyal sehingga lebih banyak kendala jika ada pertemuan di meet.

1 Like

Menurutku sendiri, memilih zoom atau meet tergantung kebutuhan masing-masing. Jika ada acara webinar, kuliah tamu, aku lebih prefer ke zoom karena fiturnya lebih lengkap dan kualitas gambar lebih oke. Namun, kelemahannya ialah zoom menyedot kuota internet cukup banyak. Sedangkan untuk perkuliahan biasa, diskusi, atau yang lain sebagainya aku lebih prefer ke google meet karena tidak ada batasan waktu, tidak pelu mengunduh aplikasi tambahan, dan lebih hemat kuota internet. Jadi, kalau disuruh memilih diantara keduanya itu semua tergantung kebutuhan masing-masing

1 Like

Saya lebih memilih Google Meet ketimbang Zoom dikarenakan alasan keamanan dan privasi.

Menurut saya Google Meet yang tentunya datang dari Google, perusahaan besar dan memiliki sumber daya yang lebih besar untuk menjaga keamanannya, jauh lebih aman dan menjaga privasi daripada Zoom. Zoom yang juga memiliki elemen yang bekerja di Tiongkok juga membuat saya khawatir karena Tiongkok terkenal seringkali membobol privasi dan mencuri data dari seluruh dunia.

1 Like

Keduanya punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing dan semua bergantung kembali kepada penggunanya. Untuk saya sendiri, saya lebih menyukai Zoom daripada Google Meet. Memang benar jika Zoom memerlukan aplikasi agar bisa digunakan di ponsel maupun laptop, sedangkan Google Meet tidak memerlukannya. Namun, saya menyukai fitur yang disuguhkan oleh Zoom sendiri, mulai dari filternya, breakout room, reaction, dan sebagainya. Sedangkan Google Meet terkesan biasa saja untuk saya pribadi. Bagaimanapun juga, semua kembali ke preferensi si pengguna dalam memilih aplikasi mana yang mereka sukai.

Google meet dong. Sebab untuk aplikasi ini sendiri banyak memiliki kelebihan dan lebih mudah serta efisien bagi mahasiswa yang sering melakukan pembelajaran online maupun presentasi tugas akhir. Dari google meet sendiri, menghadirkan sebuah aplikasi tanpa ada batas waktu meet, jaringan dengan segala provider dapat terjangkau dengan aplikasi ini juga, untuk sharescreen sendiri aplikasi ini paling mudah tanpa harus kita untuk anggota yang ada digrub tersebut menjadi co-host sendiri.