Wisata di Sungai Nil yang dapat dikunjungi apa saja?

sungai nil

Sungai Nil merupakan sungai terpanjang di dunia, panjangnya mengalahkan sungai Amazon yang terdapat di Amerika. Sungai Nil ini mengalir dan membelah sembilan negara, negara tersebut ialah Ethiopia, Zaire, Kenya, Uganda, Tanzania, Rwanda, Burunda, Sudan dan Mesir. Namun, ada wisata apa saja yang bisa kita kunjungi di Sungai Nil tersebut?

Selain bisa melihat betapa menakjubkannya Sungai Nil, kalian pun bisa melihat objek-objek wisata menarik yang ada di Mesir. Seperti Pyramid of Giza and the Sphinx dan Egyptian Museum.

Objek wisata yang paling banyak diburu wisatawan ketika berkunjung ke mesir adalah melihat kemegahan dan keindahan Pyramid Giza dan Patung Sphinx yang bertubuh kucing namun berwajah seorang manusia. Kedua bangunan ini dibangun pada zaman Mesir Kuno. Di dalamnya terdapat makam para raja Mesir terdahulu. Pyramid of Giza masuk ke dalam tujuh keajaiban dunia.

Museum yang terletak di Midan Tahrir ini memiliki nama lain Museum of Egyptian Antiquities. Di museum ini kalian bisa melihat berbagai artefak-artefak yang memiliki nilai sejarah dan harga yang tinggi.

Sumber: