Tindik lidah amankah ?

Tindik lidah kini tengah marak dipraktikkan kalangan muda. Namun, prosedur ini ternyata berbahaya bagi kesehatan mulut!

Sejatinya, menindik adalah kegiatan melubangi bagian tubuh untuk kemudian dipasangkan material logam atau bahannnya lainnya berupa perhiasan. Tujuan dari aksi ini biasanya terkait dengan nilai estetika atau karena seseorang sekedar ingin tampil gaya. Banyak kawula muda yang melakukannya karena tindikan dinilai kerena dan mencerminkan masa muda yang ditandai dengan pemberontakan. Dan meskipun terkesan ngilu, namun seringkali bagian tubuh yang dipilih seseorang untuk ditindik adalah bagian lidah.

Nah, tahukah Anda bahwa menindik lidah atau bagian tubuh lainnya mengandung banyak risiko? Hal ini karena kegiatan menindik biasanya justru dilakukan oleh seseorang yang tidak memiliki pengetahuan yang cukup terhadap kesehatan dan anatomi lidah. Selain itu, tingkat kehigienisan tempat pelayanannya pun tidak bisa dijamin 100%. Untuk itu, ada baiknya Anda mengetahui dampak-dampak apa saja yang dapat merugikan kesehatan bila kita memasang tindik pada lidah :

  1. Parestesi lidah
  2. Resesi gingiva
  3. Luka lebih sulit untuk sembuh
  4. Penyebaran bakteri ke dalam aliran darah
  5. Gigi retak atau pecah
  6. Peningkatan risiko terkena penyakit Hepatitis dan HIV/AIDS

Hati-hati! Pemasangan tindik yang bukan dilakukan oleh tenaga kesehatan memiliki risiko yang sangat tinggi untuk penyebaran penyakit loh!

https://www.go-dok.com/tindik-lidah-bahayanya-kesehatan-mulut/