Tetap Semangat Menggapai Mimpi dan Cita-Cita

Quotes Tetap Semangat Menggapai Mimpi

Perjuangan atau pengorbanan dalam hidup seseorang sangatlah diperlukan dalam kehidupan seorang manusia yang hidup di alam nyata ini, sehingga dalam kehidupan seseorang bisa dikatakan haruslah berjuang atau berusaha untuk mencapai keinginan atau cita-cita yang ingin di capai baik itu dalam bidang materi maupun imateri. Dalam kehidupan sehari-hari sering kali kita mendengar atau sering kita ucapakan tentang perjuangan dalam kehidupan manusia, tetapi sangat sulit sekali untuk dilaksanakan namun pada dasarnya tidak ada hal yang sulit untuk kita kerjakan bila seseorang telah mencapai kesadaran yang nyata akan pentingnya perjuangan dalam kehidupan seorang manusia untuk mencapai keinginan atau cita-cita yang ingin diraih.

“Life is a struggle” begitulah orang inggris bilang bahwa hidup adalah sebuah perjuangan. Artinya dalam hidup ini harus ada sebuah usaha dari kita untuk bisa maju. Ketika seseorang sudah tidak memiliki semangat untuk maju maka bisa dipastikan orang itu akan menjadi pecundang seumur hidupnya. Orang tersebut hanya bisa menyalahkan keadaan, diri sendiri dan orang lain. Untuk itu siapa pun kita, jika kita ingin sukses maka haruslah ada sebuah perjuangan dalam hidup ini.

Melihat pengertian di atas jika kita kaji lebih dalam alangkah lebih baiknya kita harus berjuang dengan semaksimal mungkin untuk mencapai keberhasilan yang ingin kita raih, sering juga kita mendengar kata-kata seperti berjuanglah sampai titik penghabisan, maksud dari kata-kata seperti itu kita harus berjuang atau berikhtiar semaksimal mungkin dalam hidup ini, sehingga kita dapat memetik buah keberhasilan yang kita tanam pada masa kita berjuang.

Dalam kehidupan di dunia seseorang pasti mempunyai cita-cita atau impian yang harus dicapai, baik itu kesuksesan secara materi maupun imateri. Tetapi untuk mencapai kesuksesan semacam itu tidaklah mudah untuk mencapainya diperlukan perjuangan dan kerja keras yang maksimal sesuai dengan kapasitas orang yang ingin mencapai cita-cita tersebut. Contoh kecil sering kita menyaksikan dalam kehidupan sehari-hari jika seorang murid atau pelajar yang ingin mendapatkan nilai yang maksimal atau prestasi yang membanggakan di dalam kelas, maupun di luar kelas sangat perlu diperlukan perjuangan atau pengorbanan yang maksimal seperti belajar yang tekun, rajin mengerjakan tugas-tugas yang diperintahkan oleh seorang guru, dan yang paling penting mengikuti atau mantaati peraturan-peraturan yang berlaku di sekolah, sehingga sering kita mendengar dalam prinsip anak sekolah yang rajin belajar sering terdengar kata-kata lebih baik matamu merah dari pada nilaimu merah.

Keberhasilan itu memang manis tapi belum tentu dengan prosesnya. Dalam menjalani sebuah proses kehidupan hingga mencapai sebuah kesuksesan terdapat pahit-getir nya melawan hambatan dan tantangan kehidupan yang selalu pasti akan hadir dicerita kehidupan ini. Untuk itu cintailah proses hidup ini. Dengan kita mencintai proses hidup akan terasa lebih indah dan menantang. Jika kita menemukan masalah-masalah hidup, segeralah cari solusinya jadikan itu sebuah tantangan hidup. Yakinlah bahwa anda pasti menjadi pemenang dalam arena lomba kehidupan ini.

Faktor manusia yang mau mencapai cita-cita ditentukan oleh kualitas manusianya. Ada orang yang tidak berkemauan, sehingga apa yang dicita-citakan hanya merupakan khayalan saja. Hal demikian banyak menimpa anak-anak muda yang memang senang berkhayal, tetapi sulit mencapai apa yang dicita-citakan karena kurang mengukur dengan kemampuannya sendiri.

Sebaliknya dengan anak yang dengan kemauan keras ingin mencapai apa yang dicita-citakan, cita-cita merupakan motivasi atau dorongan dalam menempuh hidup untuk mencapainya. Cara kerja keras dalam mencapai cita-cita merupakan suatu perjuangan hidup yang bila berhasil akan menjadikan dirinya.

Sehingga ada kalanya kita sebagai mahluk sempurna dibandingkan dengan mahluk lainnya kita harus berjuang atau berikhtiar semaksimal mungkin, untuk mencapai kesuksesan yang ingin kita raih untuk di masa yang akan datang, sehingga sebelum kita mencapai puncak kesuksesan itu, alangkah lebih baik kita sudah mengetahui dan paham arti perjuangan untuk mencapai kesuksesan itu sendiri, selain itu juga kita harus lebih bisa mempraktekan perjuangan-perjuangan untuk diri kita umumnya bagi orang lain, mulai dari hal yang terkecil sampai yang paling besar.

Untuk bermimpi sangatlah mudah, namun untuk meraih mimpi itu yang sulit, sehingga banyak diantara kita yang pada akhirnya takut untuk bermimpi, atau menyerah dalam mewujudkan mimpi kita.

Saya sengaja menulis kata ”meraih mimpi itu yang sulit” dalam huruf tebal, bukan karena ingin mengaskan bahwa mimpi tidak bisa dicapai, namun saya ingin mengajak agar kita bisa mengubah paradigma bahwa sesuatu yang sulitpun akan bisa kita raih.

Hal pertama yang harus kita lakukan adalah kuatkan dalam hati kita kata-kata “Sulit, tapi saya bisa meraihnya” bukan kata-kata “Saya bisa meraihnya, tapi sulit”. Apabila kata-kata pertama tersebut sudah ditanam dalam diri kita, maka kita tidak akan menyerah dalam meraih impian kita, namun sebaliknya dengan kata-kata kedua, yang akan memperlemah semangat kita dalam meraih mimpi.

Selain dengan itu ada beberapa tips ringan yang bisa menjadi faktor positif dalam meraih mimpi kita :

Rencanakan tindakan yang akan kita ambil untuk meraih mimpi tersebut

Buatlah rencana sedetail mungkin agar tindakan kita bisa teroganisir dengan baik. Mulailah dengan 6 (enam) pertanyaan mendasar What, Where, Why, How, Who, dan When untuk menyusun rencana kita.

What = Tuliskan apa impian kita.

Where = Dimana kita bisa mencapainya.

Why = Mengapa kita punya impian tersebut (buatlah alasan yang kuat sehingga kita lebih bersemangat dalam meraihnya).

How = Dengan cara apa kita akan mencapainya (buatlah berbagai alternative tindakan, dengan skala prioritas).

Who = Identifikasi siapa saja yang akan anda libatkan dalam mencapai mimpi kita, baik sebagai pendorong maupun penghambat kita.

When = Kapan target kita harus mencapai mimpi tersebut, dan kapan setiap tahapan bisa dicapai.

Fokus pada mimpi kita

Tetaplah fokus pada mimpi kita, dengan fokus maka akan membuat kita semakin berkonsetrasi dalam usaha pencapaian mimpi tersebut.

Jangan mengharapkan ada keajaiban tanpa usaha

Jangan pernah mengharapkan akan ada keajaiban yang tiba-tiba akan mendatangkan mimpi kita menjadi nyata, keajaiban mungkin akan ada, tapi bukan datang dengan tiba-tiba, namun sebagai hasil kerja keras kita.

Berceritalah dengan orang lain tentang mimpi kita

Mungkin kita akan malu untuk menceritakan impian kita kepada orang lain, atau khawatir orang lain akan menduplikasi mimpi kita. Kekhawatiran itu tentu beralasan, namun alangkah lebih bermanfaat jika kita berpikiran positif, jika mimpi kita diceritakan kepada orang lain, maka orang tersebut bisa jadi justru akan menjadi faktor pendorong tercapainya mimpi kita, misalnya orang tersebut akan menawarkan suatu fasilitas atau saran yang justru akan mempermudah kita mencapai mimpi kita.

Jangan pernah peduli dengan orang yang mentertawakan mimpi kita, tetaplah fokus pada orang-orang yang mendukung mimpi kita, karena dari situlah energi positif kita akan semakin bertambah. Jangan pernah menyerah. Apabila kita gagal, maka perbaiki proses yang ada, tetap berusaha untuk meraih mimpi tersebut dengan belajar dari kegagalan yang kita alami. Jangan pernah bermimpi dan berpikir untuk menyerah dengan kegagalan dan keterbatasan kita.

Tetap Semangat Menggapai Mimpi Yaa!