Tentang Kanker, Sang Pelahap Maut

Pengertian Kanker

Menurut WHO, Kanker merupakan istilah secara umum yang digunakan pada satu kelompok besar penyakit yang ditandai dengan adanya pertumbuhan sel abnormal (tidak normal) yang terjadi secara tidak terkendali dan di luar batas normal yang menjadikannya sel kanker dan kemudian dapat menyerang sel normal yang berada di sekitarnya dan dapat menyebar pada bagian tubuh yang lainnya. Sel-sel ini akan terus berkembang dan menyebar dan tidak dapar mati dengan sendirinya. Istilah lain dari kanker yang biasa digunakan adalah tumor ganas atau neoplasma.

Penyakit kanker tercatat sebagai penyebab kematian tertinggi nomer dua di dunia. Maka dari itu, saya menyebut kanker dengan sebutan sang pelahap maut. Kadang mendengar kata kanker saja sudah bisa membuat orang ketakutan. Semoga kita semua tetap sehat dan terhindar dari sang pelahap maut ya teman-teman pendengar.

Membahas tentang kanker memang sepertinya tak akan ada habisnya, karena memang jenisnya ada banyak sekali. Tahukah kalian, bahwa sampai pada saat ini berdasarkan riset-riset terdahulu telah tercatat kurang lebih 200 jenis kanker. Akan tetapi, beberapa yang sering kita dengar dan sering menghantui diantaranya adalah Kanker paru-paru, Kanker prostat, Kanker usus, Kanker lambung, Kanker hati, Kanker kulit, Kanker payudara, Kanker leher rahim (serviks), dan masih banyak jenis lainnya.

Faktor Resiko Penyebab Kanker

Penyebab utama kanker adalah adanya mutasi (perubahan) genetik pada sel. Dan mutasi inilah yang menyebabkan sel menjadi abnormal. Pada dasarnya, tubuh kita memiliki mekanisme sendiri untuk menghancurkan sel abnormal tersebut, akan tetapi jika mekanisme alami tubuh kita gagal melawan sel abnormal tersebut maka pertumbuhannya akan menjadi tidak terkendali.

Faktor yang menjadi pemicu pertumbuhan sel kanker tidak tentunya tidak hanya satu, mengingat banyaknya jenis kanker yang ada. Dan faktor yang diduga beresiko memicu munculnya sel kanker diantaranya adalah :

  • Memiliki riwayat penyakit kanker dalam
  • Memiliki riwayat keluarga
  • Berusia di atas 65 tahun. Akan tetapi beberapa jenis kanker yang terjadi pad usia muda
  • Konsumsi alhokol berlebihan, merokok, obesitas, dan kegiatan seksual yang tidak aman
  • Kondisi kesehatan yang buruk dan menurunnya sistem kekebalan tubuh
  • Terpapar sinar matahari berlebih, terpapar radiasi, dan terpapar zat kimia
  • Menderita penyakit yang menyebabkan peradangan jangka panjang

Gejala Kanker

Gejala–gejala yang diakibatkan oleh kanker ada berbagai macam tergantung pada jenis kanker, beberapa diantaranya adalah :

  • Muncul benjolan
  • Mengalami nyeri di bagian tubuh tertentu
  • Pucat, lemas, dan cepat lelah
  • Penurunan berat badan secara drastis
  • Gangguan buang air besar ataupun kecil
  • Batuk kronis
  • Memar dan mengalami pendarahan secara spontan

Pengobatan kanker

Pengobatan kanker yang akan dilakukan disesuaikan dengan jenis kanker, letak kanker, stadium kanker, kondisi kesehatan pasien secara umum, dan juga mempertimbangankan keinginan pasien.

Metode pengobatan kanker pada umumnya antara lain :

  • Kemoterapi, yaitu dengan memberikan obat-obatan yang merusak sel kanker
  • Operasi, memotong dan mengangkat jaringan kanker
  • Radioterapi, menggunakan paparan radiasi untuk membunuh sel kanker
  • Transplantasi sumsum tulang, penggantian sumsum tulang baru dari donor untuk menghasilkan sel normal baru
  • Imunoterapi, terapi biologis untuk mengaktifkan sistem imun penderita kanker
  • Terapi hormon, untuk beberapa jenis kanker hormonal dengan menghambat hormon tersebut
  • Targeted drug therapy , memberikan obat-obatan untuk menghambat mutasi genetik pada sel

Seperti yang saya katakan tadi, membahas tentang kanker memang sudah dapat membuat kita ketakutan mengingat betapa mematikannya penyakit ini. Maka dari itu, diperlukan pula upaya-upaya pencegahan yang antara lain dilakukan dengan cara :

  • Cek kesehatan secara berkala
  • Hindari merokok dan asap rokok
  • Rutin berolahraga
  • Istirahat dengan cukup

Selain itu, juga sebaiknya mencegah dengan cara menghindari faktor-faktor penyebab resiko tersebut. Dengan begitu, saya berharap kita dapat terhindar dari segala macam jenis kanker dengan mengetahui hal-hal mengenai kanker. Dan apabila mengalami gejala-gejala tersebut atau telah di diagnosis mengidap kanker, semoga apa yang saya sampaikan dapat sedikit membantu untuk setidaknya memberi petunjuk akan apa ya yang perlu dilakukan.