Sosis Darah? menyehatkan

Pernah kalian memakan sosis darah? Sosis ini dikenal dengan nama Black Pudding di Inggris, Boudin di Perancis dan Blutwurst di Jerman. Sosis ini biasanya dibuat ketika hewan dibantai, karena sosis ini terasa lebih enak jika dibuat dengan darah yang belum menggumpal. Tahukah anda? sosi ini k​aya nutrisi​, black pudding juga bagus dikonsumsi oleh wanita yang sudah menopause, remaja, dan siapapun yang terkena risiko penyakit anemia. Bagaimana menurut kalian?

menurut sumber yang saya baca, Superfood ​merupakan​ makanan yang punya manfaat ​nutrisi hebat. Sejak beberapa tahun yang lalu, telah banyak makanan sehat yang masuk dalam daftar superfood. Diantaranya adalah kale dan blueberry.

Di tahun 2016, ada satu hidangan tak biasa yang masuk dalam jajaran makanan superfood. Makanan itu adalah blo​o​d sausage, atau black pudding, atau sosis darah!

Menurut MuscleFood.com, black pudding akan menjadi makanan ‘superstar’ di tahun 2016. Hal ini karena ternyata black pudding kaya akan protein dan bebas karbohidrat, juga melimpah dengan zat besi serta zinc, yaitu nutrisi mineral yang sering hilang dalam program diet modern.

Salah satu produsen black pudding yang ada di Inggris ialah Chadwick’s. Seperti yang dilansir dari The Guardian (7/1), “Bahkan para ilmuwan baru menyadari bahwa black pudding adalah makanan sehat​ ​yang sudah diketahui secara tradisional selama ratusan tahun. Saya dan keluarga bahkan telah membuatnya selama 150 tahun hingga sekarang,” jelas Tony Chadwick sambil melayani pelanggan datang Pasar Bury di Greater Manchester.

Sebuah black pudding buatan Chadwick’s dihargai 1.05 pound atau sekitar Rp 23.000. Selain k​aya nutrisi​, black pudding juga bagus dikonsumsi oleh wanita yang sudah menopause, remaja, dan siapapun yang terkena risiko penyakit anemia.

Keunikan black pudding sebagai superfood juga bukan hanya dari kandungannya, melainkan black pudding tidak termasuk buah-buahan atau sayuran yang selama ini menonjol dalam daftar superfood. Black pudding sendiri adalah sosis berwarna hitam yang terbuat dari lemak babi atau daging sapi, dengan darah babi juga rempah dan campuran gandum.