Seperti apa wisata Punthuk Setumbu?

Punthuk Setumbu
Wisata di Magelang, Jawa Tengah kini makin diminati oleh wisatawan domestik dan asing. Pemerintah pun makin gencar mempromosikan Magelang sebagai Bali Baru. Karena, tempat wisata di sana tidak kalah indah jika dibandingkan dengan Bali. Salah satu wisatanya yaitu punthuk setumbu. Seperti apa wisata Punthuk Setumbu?

Punthuk Setumbu

Bukit Punthuk Setumbu adalah salah satu spot terbaik untuk melihat sunrise dengan latar Gunung Merapi Merbabu. Dari sana, kamu juga bisa menikmati cantiknya Candi Borobudur yang diselimuti kabut. Punthuk Setumbu berada di sebuah bukit yang memiliki ketinggian sekitar 400 mdpl yang terletak di gugusan Bukit Menoreh. Awalnya tempat ini hanya sebuah ladang penduduk, namun sejak ada fotografer yang mengabadikan sunrise dari sana, orang-orang pun pada berdatangan.

Supaya momen kamu di Punthuk Setumbu makin berkesan, datanglah sebelum jam 5 pagi. Untuk menuju ke sana, kamu diharuskan untuk trekking sekitar 15 menit. Setelah itu kamu akan melihat Puncak Punthuk Setumbu yang berupa pelataran luas dikelilingi pagar pembatas. Di tempat ini terdapat rumah panggung, gazebo, dan kursi-kursi kayu yang digunakan duduk menanti matahari terbit.