Seberapa Besar Pengaruh Ulasan Terhadap Keputusan Konsumen E-commerce?

Era teknologi saat ini, jaringan internet mempunyai ruang yang tidak terbatas dan jangkauannya sangat luas. Menurut APJII (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia dan Teknopreneur) menyebutkan, pemakai internet yang ada di Indonesia naik sebesar 143,26 juta orang atau sama dengan 54,7 persentase atas jumlah populasi (Buletin APJII, edisi 22/3/18). Dari pengguna internet di Indonesia utamanya sebagai sarana bisnis online. Pemakai internet untuk kegiatan bisnis disebut dengan kata lain yaitu e-commerce atau Electronic Commerce. E-commerce kian marak seiring dengan berkembangnya internet dan fasilitas penunjangnya. Banyak produk yang bisa dibeli atau memesan sesuatu hanya dengan satu ketukan di ponsel pintar, tablet dan PC. Namun, tak jarang ada yang salah beli atau salah memesan produk. Itu karena dalam penjualan online, pembeli tidak dapat menyentuh, mencoba, atau bahkan melihat secara langsung. Pembeli hanya bisa mengandalkan deskripsi produk ataupun jasa dari produsen. Sehingga agar tidak salah beli produk atau salah pesan, maka cara termudah adalah dengan terlebih dahulu melakukan riset soal produk tersebut melalui ulasan online yang ada.

Nah, menurut kalian yang tentunya sudah pernah atau bahkan sering berbelanja di e-commerce, sebenarnya seberapa besar pengaruh ulasan terhadap keputusan kalian membeli barang yang akan kalian beli?? Tulis komentar kalian di kolom deskripsi yaa.

Bagi saya sendiri, melihat/membaca ulasan di e-commerce merupakan salah satu hal wajib sebagai pertimbangan saya dalam mengambil keputusan dalam berbelanja online. Saya akan mencari dan membandingkan beberapa toko beserta ulasan para pelanggan. Seperti; apakah produk tersebut original? Memiliki surat ijin edar? Atau aman tidaknya packaging yang digunakan untuk mengirim pesanan? Nah jika saya telah memutuskan untuk ‘percaya’ dengan seller tersebut dan saat barang pesanan telah sampai sesuai ulasan pelanggan lain (terbukti benar), maka tak jarang saya akan memesan kembali ke seller tersebut di kemudian hari—atau bisa dikatakan sebagai pelanggan tetap🤔 Dari situlah dapat dilihat bahwa pengaruh ulasan di e-commerce cukup besar pengaruhnya bagi saya untuk mengambil keputusan membeli produk tersebut atau tidak.

Bagi saya, membaca ulasan di E-commerce merupakan hal penting sebelum nantinya saya membeli barang tersebut. Jika dibuat dalam persentase, maka ulasan itu memiliki besaran sebesar 90% dan sisanya adalah harga dan dari wilayah mana barang tersebut dikirim oleh penjual.

Seperti; apakah produk tersebut original ? Memiliki surat ijin edar? Atau aman tidaknya packaging yang digunakan untuk mengirim pesanan?

Saya setuju dengan apa yang diutarakan oleh @isahzh. Di sisi lain, saya biasanya membaca ulasan dengan bintang 3 atau 4 karena mereka lah yang memberikan ulasan dengan jujur dan tak melebih-lebihkan.

Review pelanggan untuk toko online, seperti yang dijelaskan oleh Retail insider di atas, benar-benar penting, hingga ada banyak jasa memalasukan review online di luar sana.

95%of consumers are influenced by online reviews for their purchase.

Secara personal, menurut saya mengapa review online bisa menjadi faktor yang sebesar ini dikarenakan, review online hanyalah satu-satunya faktor konsumen bisa yakin barang atau jasa yang akan dibelinya bukan penipuan atau berkualitas buruk, karena orang lain sudah pernah menggunakan produk tersebut dan aman-aman saja. Toko online tidak memiliki wujud fisik sehingga sulit untuk mengecek barang atau jasa secara langsung seperti di dunia nyata untuk membantu konsumen yakin kepada toko soal kualitas produknya.

Seberapa besar pengaruh ulasan kepada keputusan konsumen? Sangat besar!

Bisnis online harus benar-benar memperhatikan review online sebagai salahsatu faktor kesuksesan mereka yang paling besar.

Berbelanja di e-commerce dapat diistilahkan seperti kucing dalam karung. Pembeli hanya mengandalkan keyakinan yang mungkin tidak benar. Maka dari itu dengan adanya ulasan akan sangat membantu orang-orang yang akan membeli suatu barang, karena sudah ada orang yang pernah membeli barang tersebut sehingga pembeli dapat belajar dari pengalaman orang lain.

Bagiku review atau ulasan dari konsumen lain sangat berpengaruh besar terhadap keputusan pembelianku. Apalagi di e-commerce atau online shop ibaratnya kucing dalam karung, kita benar-benar masih buta akan kualitas produk yang akan kita beli. Oleh sebab itu, online cutomer review & online customer rating sebagai electronic word of mouth (e-WOM) sangat penting dan sangat membantuku untuk membuat keputusan. Dalam kegiatan berbelanja online aku perlu mencari informasi lebih mengenai produk yang akan dibeli untuk meminimalisir dampak negatif yang didapat. Cara yang mudah untuk mendapatkan informasi tersebut adalah dengan melihat ulasan atau review dan melihat peringkat atau rating pada suatu toko.

Menurut saya, pengaruh ulasan dan rating ulasan dalam e-commerce itu sangat penting. Menentukan kita dalam membeli barang, dan juga mempertimbangkan segala sesuatu yang berkaitan dengan barang yang akan kita beli.

Menjadi tolak ukur dalam kondisi barang, bahan pada barang, harga yang dipasarkan, dan bentuk aktual barang ketika sudah sampai ditangan pembeli.

Pengaruh ulasan terhadap keputusan pembelian menurut saya sangat besar. Hal ini didasari oleh rasa percaya terhadap barang yang akan dibeli, karena kita tidak melihat, menyentuh, dan merasakan secara langsung, dan setiap penjual pasti akan membranding barang yang ia jual dengan sebaik mungkin. Oleh karena itu ulasan menjadi dasar rasa percaya akan kualitas barang yang tersedia.
Seperti contoh, saat saya membeli barang di e-commerce, katalog yang tersedia menampilkan produk barang yang sesuai dengan keinginan saya, namun saat saya melihat ulasan yang ada, barang tersebut ternyata tidak sesuai dengan ekspektasi para pembeli, detik itu juga saya langsung mengurungkan niat untuk membeli barang tersebut.

Menurut saya sendiri, ulasan sangat penting bagi kredibilitas dan reputasi sebuah online shop di e-commerce. Pada bagian ulasan, konsumen dapat menyatakan pendapat nya secara jujur disertai dengan foto dan lain nya. Konsumen biasanya dapat memberi ulasan tentang keadaan produk, kualitas pengemasan, kecepatan pengiriman, keaslian produk, dll. Dari perspektif konsumen hal ini bisa membantu proses decision-making untuk berbelanja. Sedangkan, bagi seller (penjual), ulasan dapat menjadi sebuah wadah kritik dan saran sehingga kedepan nya mereka bisa lebih memperbaiki hal yang dirasa masih kurang. Maka, ulasan sangat bermanfaat secara positif untuk konsumen maupun penjual.

Yap, ulasan atau rating bagi saya sangat berpengaruh terhadap keputusan konsumen. Karena dari pengalaman saya sendiri, jika ingin membeli suatu barang secara online harus melihat setiap ulasan konsumen yang pernah membeli barang tersebut. Ulasan yang ditulis oleh konsumen pada kolom perbelanjaan oleh e-commerce mencerminkan kualitas barang yang sebenarnya misalnya masalah warna, spesifikasi, serta pengalaman-pengalaman konsumen. Hal tersebut dapat digunakan sebagai pembanding dengan toko-toko e-commerce lainnya sehingga sangat berpengaruh terhadap keputusan pembeli.

Untuk saya pribadi ulasan sangatlah penting terlebih lagi jika ulasan tersebut disertai dengan video dan foto real produk tersebut. Sebelum membeli sesuatu saya selalu memastikan bagaimana ulasan produk tersebut dan melihat juga bagaimana real produk tersebut. Semurah apapun produknya saya akan kurang tertarik membelinya jika belum ada ulasan.

Kalau menurutku ulasan terutama ulasan yang di tambah dengan foto/video sangat memengaruhi keputusan untuk membeli suatu barang/jasa. Dalam memilih 1 barangpun seringkali saya mencari toko yang lebih banyak pembeli dan ulasan baiknya. Foto dan video menjadi nilai plus karena kita jadi tau kondisi barang sebenarnya seperti apa. Bentuk ulasan juga menunjukan jalan komunikasi seller dan kustomer, apakah seller bersikap baik, membalas dengan cepat, apakah pengirimannya cepat (apabila kita butuh barangnya dengan cepat), dan lainnya.

Menurut saya sendiri jika membeli barang online karena kita tidak tau bentuk barangnya secara spesifik misalnya ukurannya berapa, dan bahannya awet atau tidak. Dengan melihat ulasan yang diberikan orang yang udah beli merasa terbantu sih, jadi kita bakal tau pengalaman mereka terkait barang itu dan apakah pelayanannya memuaskan atau tidak. Oleh karena itu ulasan dan rating menjadi bahan pertimbangan yang sering dipakai orang kalau membeli barang secara online. Makanya kalau beli barang yang ulasannya masih dikit atau tidak ada merasa was was sih apalagi jika tokonya masih baru.

Oleh karena itu ulasan merupaka suatu hal yang penting bagi saya untuk menentukan mau beli barang itu atau tidak. Rating tinggi juga memberikan pengaruh kepada online shopnya jika penilaiannya bagus maka nilai kepercayaannya juga akan tinggi di mata masyarakat.