Perbedaan Seni Mural Dengan Graffiti

Lukisan merupakan salah satu istilah yang umum yang sering terdengar di telinga kita. Namun, apakah Anda sering mendengar istilah “Mural”. Jika tidak, berikut ini iMural akan membahas mengenai pengertian mural dan apa saja perbedaan antara mural dan seni lukis lainnya. Apa perbedaan seni mural dengan grafiti ?

Perbedaan Seni Mural Dengan Graffiti

Sebelum kita membandingkan mural dan graffiti, akan lebih baik jika kita sama-sama mengetahui apa arti atau pengertian daripada Graffiti.

Grafiti (juga dieja graffity atau graffiti) adalah coretan-coretan pada dinding yang menggunakan komposisi warna, garis, bentuk, dan volume untuk menuliskan kata, simbol, atau kalimat tertentu.

Alat yang digunakan pada masa kini biasanya cat semprot kaleng. Sebelum cat semprot tersedia, grafiti umumnya dibuat dengan sapuan cat menggunakan kuas atau kapur.

Jadi, perbedaan mural dengan graffiti yaitu jika mural gambar yang dibuat lebih bebas dan luas, sedangkan untuk graffiti berupa tulisan atau kata-kata. Dan biasanya untuk jaman sekarang graffiti lebih sering dibuat dengan menggunakan cat semprot.