Penggunaan scopolamine yang tepat?

image
Scopolamine adalah obat golongan antikolinergik yang digunakan untuk mencegah rasa mual dan muntah yang biasanya muncul setelah efek pemberian anestesi pada prosedur operasi. Obat ini juga bisa digunakan untuk mencegah rasa mual yang muncul akibat mabuk perjalanan, mengobati spasme saluran pencernaan, dan mengobati kondisi-kondisi dengan gejala menyerupai penyakit Parkinson. Scopolamine bekerja langsung pada sistem saraf pusat untuk menciptakan efek menenangkan di dalam lambung dan usus. Bagaimana pemakaiannnya?

Ikuti petunjuk penggunaan yang diberikan dokter dan perhatikan takaran serta informasi yang tertera pada kemasan sebelum menggunakan scopolamine.

Tablet scopolamine dapat dikonsumsi dengan segelas air putih dan dengan atau tanpa bantuan makanan. Hindari mengonsumsi obat ini dengan alkohol karena dapat menyebabkan efek samping.

Hindari melakukan aktivitas berat seperti mengemudikan kendaraan dan beraktivitas pada cuaca yang panas karena dapat mengganggu penglihatan dan reaksi. Gunakan kacamata hitam bahkan di dalam ruangan untuk melindungi mata yang sensitif.

Scopolamine juga dapat menurunkan jumlah keringat sehingga penderita akan rentan dengan serangan panas (heat stroke).

Sumber : www.alodokter.com