Menurut Anda Apa Fungsi Menggambar Ilustrasi?

Salah satu jenis gambar yang kita ketahui adalah ilustrasi. Ilustrasi tidak hanya bertujuan sebagai gambar semata, tetapi memiliki beberapa fungsi lain. Apa sajakah itu?

Illustrasi berasal dari bahasa Belanda (illustratie) yang berarti menerangkan atau memperjelas. Dari bahasa Inggris (illustration). Artinya karya gambar, foto, atau lukisan yang berfungsi:

  1. memperjelas atau menerangkan naskah atau teks,
  2. menghiasi halaman (buku, majalah, naskah tulisan tangan, dan lain-lain), dan
  3. mengiringi naskah atau teks.
    Jadi gambar Illustrasi adalah karya seni rupa dua dimensi yang berfungsi untuk :
    • menjelaskan suatu peristiwa,
    • menjelaskan suatu naskah tertulis,
    • menceritakan suatu karangan, dan
    • menghiasi halaman buku, majalah, dan surat kabar.