Mengapa seseorang bisa mengalami gangguan bicara?

gagap

Orang yang mengalami gangguan bicara atau biasa dianggap gagap sering mengalami rasa minder ketika bergaul. Mengapa orang bisa mengalami gangguan bicara?

Pemblokan Suara
Orang yang mengalami gagap biasanya akan mengalami pemblokan pada suara saat berbicara. Pemblokan suara itu biasanya terjadi pada kata-kata yang diawali dengan huruf, B, K, P, dan juga M.

Bisa Dipengaruhi Lingkungan
Kesulitan bicara seseorang itu bisa dipengaruhi oleh lingkungan. Jadi, gangguan bicara pada seseorang bisa berubah-ubah, tergantung lingkungannya. Contohnya begini, orang yang menderita gangguan bicara bisa berbicara lancar saat sedang sendiri, berbisik, menyanyi, atau dalam keadaan yang nyaman.
Tetapi, jika ia berada dalam keadaan yang tidak nyaman, tegang, hingga stres, gangguan bicaranya akan kambuh.

Masalah Emosi
Dari penjelasan di atas, mungkin bisa disimpulkan bahwa gangguan bicara merupakan efek dari masalah emosi yang dialami oleh seseorang. Akan tetapi, sebuah penelitian yang dikutip oleh Kompas.com mempunyai pendapat lain.
Menurut penelitian itu, gangguan bicara pada beberapa orang merupakan gangguan biologis yang disebabkan oleh mutasi dari tiga gen. Selain itu, peneliti juga mengatakan bahwa serangan gangguan biacara biasanya terjadi pada anak-anak yang masih belajar bicara. Tapi, kondisi ini biasanya akan hilang seiring dengan perkembangan otak kita.

sumber : http://bobo.grid.id/Sains/Iptek/Kenapa-Seseorang-Bisa-Mengalami-Gangguan-Bicara