Mengapa saya mengambil jurusan ilmu dan teknologi pangan?

Keputusan untuk mengambil jurusan adalah tergantung masing-masing pribadi.
Saya pribadi memilih jurusan berdasarkan bidang yang saya senangi serta fokus ilmu yang tidak memberatkan bagi saya.
Bagi saya, ilmu dan teknologi pangan sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari sehingga lebih mudah untuk memahami teori yang diberikan saat kuliah. Di sisi lain saya memang menggemari ilmu kimia dan biologi yang menurut saya merupakan teori yang utama untuk dipelajari, meskipun tidak dipungkiri sangat diperlukan juga bidang keilmuan lainnya.
Alasan yang paling utama adalah saya mencintai bidang pangan, menjalankan sesuatu yang dicintai pasti akan terasa lebih ringan dalam kondisi seberat apapun bukan?