Manfaat jeruk nipis untuk wajah

Jeruk nipis kaya akan anti-oksidan dan vitamin C. Tak hanya untuk bahan masak, jeruk nipis juga bermanfaat untuk kecantikan. Apasaja manfaat jeruk nipis untuk wajah?

Buah masam ini mengandung Vitamin C , Zat Besi, Kalsium, Fosfor, Mineral, Asam Sitrun, Asam Sitrat, Asam Amino, Minyak Atsiri serta AHA (alpha hydroxy acids) yang berguna untuk keindahan dan kecantikan kulit wajah.

Lagipula cara mengolah jeruk nipis sebagai perawatan wajah mudah dibuat di rumah, bahkan bisa dilakukan oleh orang-orang yang sibuk.

Caranya, cukup peras jeruk nipis, lalu gunakan air perasan jeruk nipis tersebut sebagai masker. Oleskan merata pada kulit wajah. Diamkan selama kira-kira 30 menit. Tambahkan madu murni untuk hasil yang lebih optimal.

kawaiibeautyjapan-e16f55d0f5bbe04c82ffc49e73e82293_420x280

Memiliki manfaat sebagai berikut :

Dapat Menghilangkan Noda Bekas Jerawat
Air perasan jeruk nipis ini mampu memudarkan noda bekas jerawat yang membandel secara bertahap. Untuk memudarkan noda bekas jerawat, sebaiknya gunakan masker jeruk nipis dua hari sekali.

Dapat Mengecilkan Pori-Pori
Pori-pori yang lebar dapat menimbulkan berbagai macam masalah pada kulit wajah. Karena pori-pori yang terbuka akan menimbun kotoran serta minyak berlebih, yang bisa memicu timbulnya jerawat dan mengakibatkan penuaan dini. Ini harus kita hindari agar wajah tak mudah berjerawat. Dengan rutin menggunakan masker jeruk nipis dua hari sekali, mampu membantu mengecilkan pori-pori.

Sebagian orang yang memiliki kulit sensitif, pada awal penggunaan masker jeruk nipis ini mungkin akan terasa agak perih atau gatal. Tapi tak perlu cemas. Karena jika sudah terbiasa, tidak akan terasa perih atau gatal lagi kok. Di samping tidak adanya efek buruk bagi kulit wajah, bisa menghemat budget juga bila kita memanfaatkan bahan alami ini.