Makanan apa yang baik untuk kenari agar senang berkicau?

image

Kenari yang paling difavoritkan ialah kicauannya, makanan apa yang membuat kenari suka berkicau?

Makanan yang baik untuk burung kenari antara lain :

  1. Telur kroto
    Kroto merupakan telur semut rangrang yang berprotein tinggi dan memiliki cita rasa yang lezat sehingga bila dihidangkan pada kenari ia sangat lahap menyantapnya. Akan tetapi tidak semua kenari suka memakannya, nah bila ini pertama kalinya bagi burung anda cobalah ia dilatih dengan cara menabur kroto di atas pakan bijian bisa juga di tempat pakan terpisah. Namun cara terbaik ialah memulai memberi pakan kroto semenjak kenari masih muda dengan begitu burung ini akan terbiasa makan kroto hingga beranjak dewasa. Kroto sangat baik meningkatkan vitalitas, stamina dan intensitas gacor ngerol burung pemakan bijian tersebut.

  2. Telur puyuh rebus
    Ef ini merupakan makanan yang tidak boleh luput untuk dihidangkan pada kenari kesayangan anda. Telur ini juga memiliki nilai protein yang banyak dan cita rasa yang juga mantap, nah apabila makanan ini diberikan padanya maka dapat membuat kenari cepat gacor bahkan rajin gacor ngerol. Sebaiknya anda pilih telor puyuh dibandingkan telur unggas lain mengingat ukurannya yang pas dan kandungan gizi lebih bagus daripada telur ayam.

  3. Irisan buah apel
    Burung pemakan biji ini juga doyan makan buah-buahan namun jenis buah yang anda berikan biar ia cepat rajin berkicau adalah buah apel. Caranya anda iris buah apel lalu gantung di dalam sangkar. Sangat disarankan menggunakan apel merah yang manis bukan yang kecut. Buah ini baik sekali untuk merangsang mood Burung Kenari agar rajin berkicau alias gacor.

  4. Niger seed dan Biji fumayin
    Biji niger dan fumayin ini juga ampuh membuat Kenari senang berkicau terus. Namun pemberiannya sedikit saja sebab sifatnya yang dapat membuat tubuh burung ini hangat khusus biji niger sedangkan biji fumayin dapat membuat kenari ketagihan untuk memakan fumayin seed tersebut. Maka diberikan secukupnya saja dan jangan dihidangkan terus menerus.

  5. Daun mengkudu muda
    Ada salah satu trik agar burung kenari bakalan maupun dewasa cepat gacor adalah memberikan ia daun mengkudu yang masih muda. Daun ini unik karena bisa menjadikan canary bird ini cepat bunyi dan rajin berkicau. Pemberiannya cukup anda gantungkan di dalam sangkar. Tambahan

  6. Bijian mix
    Artinya pakan biji-bijian ini sudah lengkap karena terdiri dari beberapa biji-bijian kesukaan kenari diantara canary seed, biji sawi, milet merah dan putih, egg food dan sebagainya. Pakan biji-bijian merupakan makanan pokok utama burung kenari jadi jangan sampai terlewat untuk tidak menyajikan bijian mix tersebut.