Main saham harus di depan komputer seharian itu MITOS!

Banyak yang bilang kalau main saham itu harus di depan komputer terus, harus natap komputer seharian penuh. Pokoknya gak boleh ngapa-ngapain selain trading katanya!

Tapi itu salah besar! Kenapa? Ya, karena yang namanya main saham itu punya aliran juga. Kalau yang di atas yang anda maksud itu namanya growth investor. Jadi growth investor ini beli saham berdasarkan grafik harganya saja, tidak mau tau apakah fundamental perusahaan lagi bagus atau tidak, apakah lagi untung atau tidak.

Jadi wajar kalau aliran growth investor ini harus melototin komputer terus, ya karena dia harus bisa melihat terus kalau harga sahamnya naik, karena jika turun banyak maka dia harus cepat-cepat menjualnya.

Nah, ada yang alirannya gak seperti itu. Namanya value investor, nah value investor ini beli saham berdasarkan analisa fundamental perusahaan, tepatnya dari laporan keuangan dan faktor eksternal yang masih terkait fundamental, seperti ekonomi makro dan global. Jadi mau naik atau turun sahamnya kalau perusahaanya masih bagus dan harga sahamnya masih murah, ya tetap dikoleksi sahamnya.

Jadi value investor ini kerjanya hanya beli sekali setelah itu ditinggal tidur saja sahamnya. Kadang ada yang ngecek setelah seminggu, kadang juga ada yang setelah sebulan dan bahkan ada setelah setahun.

Kesimpulannya, menurut teman-teman yang masih pemula bagaimana? Punya pendapat share di bawah biar kita bisa berdiskusi, atau bisa juga cek lansung sumbernya di bawah.

Sumber: