Kostum apa yang digunakan dalam Tari Soya-Soya?

Setiap dalam menari, sudah pasti memakai pakaian atau kostum yang sesuai dengan tarian tersebut. Lalu, kostum apa yang digunakan dalam Tari Soya-Soya?

Kostum yang digunakan untuk menari Tari Soya Soya biasanya dengan kostum khusus. Dengan baju taqoa, celana panjang, dan kain seperti rok pendek berwarna hitam, merah, kuning, dan hijau. Pada bagian kepala biasanya menggunakan ikat kepala berwarna kuning yang sering disebut dengan tuala lipa atau lipa kuraci.

Untuk peralatan menari, penari juga membawa perisai (salawaku) ditangan kiri dan ngana-ngana di tangan kanan. Ngana-ngana sendiri merupakan peralatan menari yang terbuat dari ruas bambu yang diberi hiasan daun palem dan ikat berwarna merah, kuning dan hijau. Pada bagian samping ngana-ngana tersebut biasanya dipasang semacam giring-giring yang berbunyi saat dimainkan.