Kisah mistis pada burung hantu

image

Burung hantu adalah binatang eksotis dengan mata tajamnya yang hitam bundar. Namun seringkali orang mempercayai kisah-kisah mistis dibalik binatang ini, entah karena dari namanya atau suaranya. Lalu apakah benar jika hewan ini adalah hewannya hantu? bagaimanakah kisahnya?

Burung hantu ini sering dipercaya orang sebagai burung peliharaan hantu karena burung ini suka berada di tempat yang sepi dan angker misalnya kuburan, hutan, dan lain-lain. Suaranya pun juga sering membuat suasana berubah menjadi mistis. Ada pendapat di sebagian masyarakat jika anda mendengar suara burung hantu maka anda harus berhati-hati karena biasanya diikuti dengan datangnya makhluk halus. Menurut pandangan paranormal, burung hantu ini memang diciptakan untuk menjadi media datangnya makhluk halus.

Menurut kepercayaan orang-orang, untuk mengetahui sebuah rumah atau kawasan dihuni hantu atau tidak, anda bisa saja meletakkan burung hantu di rumah atau kawasan tersebut. Ikat kakinya diatas genteng rumah, tunggu burung itu bersuara pada malam hari. Jika suaranya panjang seperti orang bernyanyi dan kepaknya dipukul-pukulkan ke badan rumah atau kawasan tersebut pastilah dihuni mahluk halus.

Di beberapa tempat lain, seperti Jawa tengah dan Jawa Timur ada kepercayaan, kemanapun burung itu terbang, maka ada hantu yang membonceng di punggungnya. Benar tidaknya semua kisah tersebut, cukup sulit untuk dibuktikan secara ilmiah.

baca artikel