Kematian Hitler di Argentina?

Ada rumor yang berkembang yang diyakini oleh sebagian pihak, bahwasanya pemimpin tertinggi Partai Nazi ini, tidaklah meninggal bunuh diri di dalam bungker seperti yang dikenal dalam lembaran sejarah dunia. Salah satu teori yang juga berkembang, Hitler diceritakan menghabiskan masa hidupnya lalu meninggal dengan tenang di Argentina-benua Amerika.

Apakah rumor ini benar adanya? Dan atas dasar apa keberadaan rumor ini?

Menurut jurnalis Inggris Gerrard Williams dan Simon Dunstan di buku abu-abu baru mereka Wolf: The Escape From Adolf Hitler, mereka mengklaim telah menemukan sejumlah besar bukti “yang menunjukkan Hitler meninggal pada usia tua di Amerika Selatan.” Buku tersebut membeberkan fakta mengenai keberadaan Hitler yang tinggal di Argentina selama 17 tahun dan kemungkinan mengadopsi dua anak perempuan sebelum akhirnya ia meninggal pada tahun 1962. Mereka juga mengklaim bahwa potongan tengkorak Hitler di Berlin, yang digunakan untuk mengkonfirmasi kematiannya karena luka tembak di kepala, sebenarnya adalah seorang wanita muda. “Kami tidak ingin menulis ulang sejarah, tapi bukti yang kami telah temukan tentang pelarian Adolf Hitler terlalu besar untuk diabaikan,” kata Williams pada Sky News. “Stalin, Eisenhower dan Hoover dari FBI semua tahu, tidak ada bukti jikalau Hitler mati dalam bunker,” tambah Williams.