Kapan sistem informasi dibutuhkan dalam kehidupan sehari hari?

sistem informasi pasti memiliki tujuan dibalik pembuatannnya. jika biasanya sistem informasi pasti berperan pada dunia IT. namun kapan sistem informasi dibutuhkan pada kehidupan sehari hari?

image

Sistem informasi memegang peranan penting dalam hidup kita karena saat ini kita hidup dalam masa dimana informasi sangat mudah diakses melalui banyak hal seperti smartphone misalnya yang saat ini digunakan hampir seluruh penduduk dunia. Serta hampir selama 24 jam sistem informasi kita gunakan dalam sehari untuk berbagai aktivitas. Jika kita perhatikan lagi manfaatnya adalah sebagai berikut :

image

1. Merubah data menjadi informasi
Sebelumnya kita perlu mengumpulkan beberapa data. Lalu dengan bantuan sistem informasi kita bisa menghubungkan data data tersebut menjadi sebuah informasi yang berguna.

image

2. Membantu pemilihan keputusan
Pada poin ini kita sebelumnya harus melakukan poin pertama selama beberapa kali sampai informasi yang kita butuhkan sesuai. Lalu sama dengan sebelumnya, dengan bantuan sistem informasi kita bisa menentukan sebuah solusi / keputusan berdasarkan informasi informasi yang ada.

image

3. Membantu menentukan strategi
Terkadang dalam melakukan sesuatu kita selalu melakukan hal yang kurang efektif sehingga mengakibatkan banyak waktu yang terbuang sia sia. Dengan sistem informasi kita bisa menentukan metode / strategi yang paling efektif untuk melakukannya.

Berdasarkan data diatas, memang wajar jika kita selama hampir 24 jam menggunakannya karena manfaatnya yang sangat berguna bagi hidup kita. Serta dengan metode yang kita terapkan tersebut, semua yang kita lakukan akan efektif sehingga kita bisa melakukan banyak hal dalam sehari.

Sumber :
http://www.incarabia.com/lead/why-you-need-a-management-information-system-in-your-life/
https://2012books.lardbucket.org/books/designing-business-information-systems-apps-websites-and-more/s05-information-systems-in-your-li.html

image
sumber:http://www.youthmanual.com/assets/file_uploaded/editor/1497412944-pengelolaa.png

Peningkatan hidup manusia semakin menuntut manusia untuk melakukan berbagai aktifitas yg dibutuhkan dengan mempelajari teknologi informasi yg berkembang pesat seperti saat ini, dimana teknologi informasi sangat dibutuhkan bagi pengguna-penggunanya. Beberapa penerapan dari teknologi informasi antara lain dalam sebuah perusahaan, dunia bisnis, sektor perbankan, pendidikan, dan kesehatan, serta bermasyarakat.

Kegunaan Sistem Informasi sendiri yaitu:

  1. Meningkatkan ekstabilitas data yg tersaji secara tepat wajtu dan akurat bagi para pemakai, tanpa mengharuskan adanya prantara sistem informasi.
  2. Menjamin terjadinya kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem informasi secara kritis.
  3. Mengembangkan proses perencanaan yg efektif.
  4. Mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan akan keterampilan pendukung sistem informasi.
  5. Menetapkan investasi yg akan diarahkan pd sistem informasi.
  6. Mengantisipasi dan memahami konsekuensi ekonomis dari sistem informasi dan teknologi baru.
  7. Memperbaiki produktivitas dalam aplikasi pengembangan dan pemeliharaan sistem.

Keterkaitan dalam Sistem Informasi kehidupan seperti:

a. Sistem layanan/informasi akademis
yang memungkinkan mahasiswa memperoleh data akademis dan mendaftar mata kuliah yang diambil pada tiap semester. Dengan adanya layanan sistem informasi ini, sangat memudahkan mahasiswa dalam setiap kepentingannya, ketika mengisi KRS kita tidak harus berangkat ke kampus hanya untuk mengisi KRS saja. Kita sudah bisa mengakses lewat internet sehingga bisa di akses dimana saja sekalipun kita sedang berada di luar kota. Semua informasi bisa kita dapatkan disini, mulai dari rekap nilai kita dalam setiap semester, kemudian pendaftaran-pendaftaran seperti KKN, wisuda, dll.

b. Sistem pemesanan tiket secara online,

misalnya pemesanan tiket kereta atau pesawat. Melalui sistem informasi ini kita tidak harus lagi cape antri di loket untuk membeli tiket, kita cukup buka internet kemudian melakukan transaksi untuk pembelian atau pemesanan tiket yang kita perlukan, sehingga menghemat waktu juga hemat tenaga dan meminimalisir kemungkinan kehabisan tiket.

image

c. Sistem SMS Banking dan Internet Banking,

SMS Banking adalah layanan informasi perbankan yang dapat diakses langsung melalui telepon Selular/handphone dengan menggunakan media SMS (short message service). SMS Banking merupakan layanan yang disediakan Bank menggunakan sarana SMS untuk melakukan transaksi keuangan dan permintaan informasi keuangan , misalnya cek saldo, mutasi rekening,pembayaran (kartu kredit), dan pembelian (pulsa isi ulang). Biasanya kita harus ke Bank atau ATM untuk meregistrasi sistem ini. Kemudian Internet Banking, yaitu transaksi keuangan yang dapat dilakukan hanya dengan komputer dengan memanfaatkan koneksi internet. Transaksi yang dapat dilakukan sama halnya dengan SMS Banking. Biasanya diSmartphone sudah tersedia aplikasi layanan tersebut.

d. Video Call,

dengan sistem ini komunikasi kita dengan kerabat, teman, atau siapa saja menjadi lebih mudah baik itu yang di luar negeri sekalipun, kita dapat melakukan Video Call dengan menggunakan aplikasi seperti SKYPE, IM Messengger, Smartphone, dll dengan koneksi internet atau pulsa.

Daftar Pustaka:
https://blogs.deusto.es/master-informatica/advantages-and-disadvantages-of-information-systems/

Sistem informasi adalah komponen yang saling terkait yang bekerja sama untuk mengumpulkan, memproses, menyimpan, dan menyebarkan informasi untuk mendukung pengambilan keputusan, koordinasi, pengendalian, analisis, dan vialisis dalam sebuah organisasi. Salah satu peran sistem informasi adalah mengambil data dan mengubahnya menjadi informasi.

image

Banyak penerapan sistem informasi di kehidupan sehari hari. Salah satunya adalah dalam mengambil keputusan. Sistem informasi dapat membantu kalian untuk membuat keputusan yang lebih baik dengan memberikan semua informasi yang kalian butuhkan dan memodelkan hasil keputusan kalian. Keputusan melibatkan pemilihan tindakan dari beberapa alternatif dan melaksanakan tugas yang sesuai. Bila kalian memiliki informasi terkini yang akurat, kalian dapat membuat pilihan dengan percaya diri. Jika lebih dari satu pilihan terlihat menarik, kalian bisa menggunakan sistem informasi untuk menjalankan skenario yang berbeda.

Selain itu sistem informasi juga dibutuhkan di beberapa pelayanan publik seperti pada rumah sakit. Sistem Informasi Manajemen rumah sakit adalah sebuah sistem komputerisasi yang memperoses dan mengintegrasikan seluruh alur proses bisnis layanan kesehatan dalam bentuk jaringan koordinasi,pelaporan dan prosedur administrasi untuk memperoleh informasi secara secara tepat dan cepat. Sistem informasi rumah sakit umumnya mencakup masalah klinikas(media),pasien dan informasi-informasi yang berkaitan dengan kegiatan rumah sakit itu sendiri.

Sistem Informasi Manajemen rumah sakit ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan rumah sakit agar data-data yang ada dalam rumah sakit dapat tersusun dengan rapi sehingga memudahkan dalam pencarian data obat,pasien,dll yang berhubungan dengan isi informasi di rumah sakit dan meningkatkan efisiensi pelayanan rumah sakit.

image

Salah satu contoh penerapan sistem informasi lain yang simpel ialah dalam bidang **pembuatan kartu tanda penduduk,**yang bertujuan untuk mengetahui identitas penduduk . Penjelasannya tahap pertama warga ke kantor camat dan disitu data tiap penduduk di kumpulkan kemudian di proses, dimasukkan ke situs online, dan kemudian data tersebut disimpam, untuk selanjutnya dianalisis sebelum informasi disebarkan(KTP diberi ke warga).

Sumber :