Gundam yang pertama , kapan ya rilisnya

patung-gundam-di-tokyo

Kapan pertama rilis gundam dan dimana rilisnya pertama ?

Mobil Suite Gundam atau yang lebih dikenal dengan sebutan “First Gundam” adalah serial anime mecha yang dibuat oleh Yoshiyuki Tomino serta Hajime Yatake dan diproduksi oleh Sunrise Inc. Di Jepangnya sendiri, serial ini pertama kali dirilis pada tanggal 7 April 1979 hingga 26 Januari 1980, sepanjang 43 episode. Jadi sudah cukup tua rupanya Gundam ini.

Serial ini kemudian disunting ulang untuk ditayangkan di teater dan akhirnya dibagi menjadi tiga buah film pada tahun 1981. Yang menjadi desainer karakter serial ini adalah Yoshikazu Yasuhiko, sementara desainer mecha-nya adalah Kunio Okawara, termasuk untuk robot utamanya, RX-78-2 Gundam.

Gundam sebagai pionir utk mecha anime diciptakan dengan pertimbangan realisme desain robot dan persenjataan scientifically.

Saat ini nilai dari franchise Gundam mencapai 50 Milyar Yen (coba kalo di kali Rp90/yen jadinya brp tuh)