Film dengan tema penyihir yang wajib ditonton

Tidak hanya Harry Potter, ternyata ada banyak film yang mengangkat tema tentang dunia sihir. Film tentang dunia sihir manakah yang kamu sukai?
image

The Sorcerer’s Apprentice (2010)


Film ini menceritakan tentang seorang penyihir bernama Balthazar (Nicholas Cage) yang ditugaskan oleh gurunya yakni penyihir Merlin yang telah tewas karena dikhianati oleh salah satu muridnya untuk menemukan penerus Merlin yang dapat melawan Morgana, penyihir jahat yang merencanakan kebangkitan kegelapan untuk menghancurkan dunia.
Hingga berabad-abad lamanya Balthazar terus mencari penerus Merlin hingga suatu saat karena suatu peristiwa yang secara tidak sengaja mempertemukannya dengan seorang anak pecinta ilmu fisika bernama Dave (Jay Baruchel) yang punya kekuatan tersembunyi dalam dirinya. Apakah ia penerus Merlin? Film ini selain menampilkan efek visual sihir yang keren banget, juga menampilkan unsur sci-fi dengan menjelaskan secara fiksi ilmiah tentang kekuatan sihir dalam ilmu fisika yang berlatar belakang pada dunia modern.

Oz the Great and Powerful (2013)


Film ini merupakan prekuel dari The Wizard of Oz yang diadaptasi dari sebuah novel klasik karya Lyman Frank Baum. Film ini menceritakan tentang seorang pesulap yang nama aslinya panjang banget dan sering dipanggil Oscar atau Oz, yang mana karena suatu peristiwa ia terdampar di sebuah negeri ajaib yang bernama Oz juga.
Di negeri Oz inilah petualangan Oscar dimulai, bertemu penyihir cantik nan baik hati sampai penyihir jahat dan karakter utama Oz di sini bukanlah penyihir melainkan pesulap yang mengandalkan trik dan teknologi ditambah dengan karakter penyihir asli di negeri Oz yang membuat film ini semakin seru. Seperti ciri khas film Disney pada umumnya, film ini membuat penonton serasa di negeri dongeng dengan karakter-karakter unik serta efek visual penuh warna yang ditampilkan oleh film ini.

Hansel and Gretel: Witch Hunters (2013)


Film ini bercerita tentang kakak beradik (Jeremy Renner dan Gemma Arterton) yang menjadi seorang pemburu penyihir karena dendam kepada penyihir jahat yang hampir membunuh mereka sekitar 15 tahun lalu.
Selain peristiwa itu, mereka menjadi pemburu penyihir untuk menolong anak-anak yang ditangkap dan akan dijadikan tumbal oleh penyihir jahat. Dan petualangan mereka sebagai pemburu penyihir juga akan mengungkap misteri dan kebenaran dari masa lalu mereka. Jadi, terlihat jelas disini kalau karakter penyihir di film ini adalah penyihir yang mempunyai penampilan mengerikan serta sifat yang jahat sehingga berperan sebagai karakter antagonis dan bukan sebagai tokoh protagonis seperti Harry Potter.

Fantastic Beasts and Where to Find Them (2016)


Film ini mengisahkan tentang seorang penyihir sekaligus magizoologist yang bernama Newt Scamander yang diperankan oleh Eddie Redmayne.
Cerita film ini dimulai pada tahun 1926, Newt datang ke New York dengan membawa hewan-hewan ‘ajaib’ dalam koper yang ternyata koper tersebut hilang dan mengakibatkan lepasnya hewan-hewan ‘ajaib’ tersebut dan mengakibatkan kekacauan di kota New York yang ditinggali para No Maj (manusia biasa bukan penyihir). Belum lagi ditambah dengan adanya kaum anti sihir serta buronan penyihir jahat yang membuat masalah menjadi semakin rumit.

Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (2018)

Sumber: https://hype.idntimes.com/entertainment/frederick/gak-hanya-harry-potter-5-film-ini-juga-mengangkat-tema-penyihir-lho-c1c2/full