Dictio Moviephile Community : Organizational Behaviour pada film Now You See Me (2013)

nysm

Kisah Now You See Me (2013) bermula dari seorang pria misterius yang merekrut para pesulap berdasarkan keahliannya, pria itu merekrut Daniel (Jesse Eisenberg) yang ahli bermain kartu, Henley (Isla Fisher) yang ahli permainan berbahaya, Jack Wilder (Dave Franco) yang ahli dalam kecepatan tangan, dan Merrit (Woody Harrelson) yang ahli hipnotis. Kelompok yang diberi nama “Four Horsemen” itu memulai pertunjukan pertama mereka dengan menyajikan trik sulap yang rumit karena pertunjukan tersebut justru menjadi aksi rampok uang salah satu laki-laki yang berasal dari Perancis. Hal ini membuat geram pihak kepolisian dan seorang anti sulap bernama Thaddeus (Morgan Freeman).

Pertunjukan kedua dimulai kembali dengan bantuan pihak sponsor yaitu Arthur Tressler yang mana pada akhirnya Arthur dirugikan oleh Four Horseman. Oleh karena itu, Arthur memutuskan untuk bekerja sama dengan Thaddeus untuk membalas aksi keempat pesulap tersebut. Film ini menceritakan organizational behaviour yang terjadi pada Four Horseman dan musuhnya yakni Arthur dan Thaddeus.

Menurut kalian, bagaimana gambaran organizational behaviour yang terjadi pada film ini?

4 Likes

Organizational Behaviour tergambar sangat jelas dalam film ini dimana sang tokoh antagonis yang tak terduga merekrut 4 pesulap handal untuk membalaskan dendam karena kematian ayahnya. Disini 4 Pesulap sudah memprediksi apa-apa saja gejala dan hambatan yang akan mereka lalui selain itu pula dengan kerja sama yang kuat dan pembagian tugas yang tepat sehingga mereka dapat menipu dan mempermalukan kembali Thaddeus.

1 Like

Sebenarnya saya kurang paham tentang organizational behaviour tapi trik sulapnya bila digunakan dengan baik ya menurut penilaian saya baik karena setahu saya yang memiliki peran jahat bukan pada four horseman atau karena saya yang terlalu seru melihat film ini ya :’)

1 Like

Thaddeus Bradley, mantan pesulap yang kini menjalani pekerjaan sebagai pembongkar trik-trik sulap.

Karakter ini diduga memiliki sejumlah kemiripan dengan James Randi, pesulap kenamaan dunia yang kerap membongkar aksi para penipu di dunia sulap.

Namun, berbeda dengan Thaddeus, James tidak pernah dengan sengaja membeberkan rahasia para pesaingnya.

1 Like

Film ini menceritakan tentang satu grup pesulap beranggotakan empat orang. Inilah yang menggambarkan bagaimana organizational behavior mereka. Mereka bekerja sama untuk membalaskan dendam dengan menggunakan trik-trik sulap. Organizational behavior mereka adalah bagaimana mereka menggunakan planning yang terstruktur.

Now You See Me (2013)

Merupakan film yang benar- benar- teroganisir, mulai dari rencana sampai pelaksanaan, saat sekumpulan orang berbakat menjadi satu, maka pasti akan tercipta hal yang luar biasa.

yang paling menarik dari film ini adalah jalan cerita yang tidak bisa ditebak, alur yang menegangkan, dan trik trik yang luar biasa,

Film ini juga membawa kita akan kesadaran lingkungan sekitar kita, kita harus berhati- hati terhadap hipnotis, dan perampokkan

Di film now you see me ini bercerita tentang orang orang yang menikiki kemampuan sulap digabungkan menjadi satu. Organisasi ini dibentuk oleh pemimpin yang sebenarnya hanya ingin membalas dendam saja. Orgabisasi ini awalnya dianggao seperti pahlawan namun lama kelamaan berubah menjadi penjahay

Benar kak, film ini mendebarkan, apalagi saat atraksi pencurian uang, mereka benar-benar menyusun dengan rapi rencananya, bahkan tidak ada satu pun yang menyadari kalau mereka telah membuat ruang penyimpanan replika.

1 Like

Saya tidak terlalu mengetahui apa itu organizational behaviour. Namun, secara singkat menurut saya organizational behaviour ialah tingkah laku, pola pikir, dan tindakan suatu anggota organisasi yang nantinya akan mempengaruhi kinerja dalam suatu kelompok. Menurut saya, organizational behaviour Four Horseman sudah baik. Setiap anggota memiliki keunikannya sendiri yang bisa digabungkan untuk mencapai tujuan-tujuan yanh ada.

1 Like

Organizational Behavior terlihat dari awal perekrutan sekelompok manusia “berbakat” di bidangnya masing-masing menjadi satu kesatuan.Rencana dalam pembalasan dendam perekrut disusun secara rapi dan terorganisir disertai dengan elemen kejutan yang sulit ditebak oleh penonton.

organizational member yg mereka gunakan menurut saya teratur, rapih, dan bermanfaat. karena mereka menggunakan trik sulap nya untuk balas dendam

Menurut saya organizational behavior dalam film ini sangat menarik dan cerdas terlihat dari kerjasama ke 4 pesulap ini yang memiliki keahlian berbeda satu sama lain dan dapat disatukan menjadi sebuah kerja tim yang sangat rapih, digambarkan bahwa aksi 4 pesulap ini dalam melakukan perampokan berkedok pertunjukan sulap ini menampilkan ilusi yang amat sangat rapih dan memukau sehingga sangat sulit untuk dipecahkan, bahkan oleh seorang agen FBI sekalipun.

Film ini menceritakan kegigihan dan kepercayaan terhadap sesama tim, percaya mengandalkan satu sama lain sehingga bisa menciptakan rencana yang pas untuk membalas tindakan musunya, dan pada akhirnya mereka sukses mengelabui musunya dengan trik yang tak terduga.

Film Now You See Me menceritakan tentang 4 orang pesulap yang sengaja dibentuk. Four horseman ini menggunakan organization behavior dalam aksi mereka. Taktik, rencana , strategi yang matang dan detail membuat penonton seakan akan percaya dan takjub dengan kemampuan mereka. Semua anggota pun berperan sangat besar dalam aksi mereka.

Dari film ini ada 1 kelompok pesulap yang berlatar belakang berbeda-beda. Kemampuan dari setiap orang digabungkan menjadi satu hingga menjadi kerja sama tim yang membuat penonton takjub. Tentu di dalam kelompok ini memiliki pemimpin. Kerja sama dalam tim inilah yang menggambarkan organizational behaviour, karena mereka memiliki pemimpin dan cara mereka merencanakan trik-trik sulap dan melaksanakannya sesuai rencana.

Disini saya kurang mengerti apa itu organization behavior, namun dari yang saya cari organization behavior itu suatu perilaku atau tingkah laku di dalam sebuah kelompok. Dari yang tanggap mengenai organization behavior dalam film ini yaitu digambarkan dengan kerjasama Four Horseman yang melakukan sebuah pertunjukan untuk menjebak atau melakukan trik sulap untuk mencuri dan membalaskan dendam karena kematian ayah penunggang kuda pertama yang seorang FBI. Dan trik sulap ini dibongkar oleh saingannya 4 penunggang kuda yang bekerja sama oleh orang yang uangnya diculik penunggang kuda. Film ini memiliki alur yang sulit ditebak sehingga membuat penontonnya berimajinasi dan menebak-nebak kemana alur film ini.

Tentu ada kerjasama antar para penunggang kuda, terlihat mereka mengotak-atik trik untuk tujuan yang akhirnya untuk menghumiliasi thaddeus

menurut saya organization behavior dalam film ini sangat jelas sekali digambarkan. mereka terdiri dari 4 orang pesulap yang memiliki peran masing-masing, keegigihan dan saling percaya sesama tim adalah sorotan utama yang saya dapatkan, mereka saling mengandalkan satu sama lain demi mencapai tujuan bersama, yaitu take revenge. sepanjang film pun saya terkagum-kagum dengan trik sulap yang digunakan, it’s very amazing.

Menurutku organizational behavior di film ini termasuk yang baik (mungkin malah sangat baik) jika diperhatikan. Mulai dari rencana yang tersusun sangat rapih dan long-term oriented, kepercayaan satu anggota four horsemen dengan anggota yang lain walaupun pada awalnya mereka tidak kenal satu sama lain (kecuali Henley dan Danny)dan bahkan tidak tahu siapa yang mengumpulkan mereka sekaligus memberi mereka tugas untuk diselesaikan, dan mereka berempat mempunyai tujuan yang sama sehingga organisasi ini dapat berjalan. Mereka tahu tugas mereka masing-masing and surprisingly tidak muncul masalah soal siapa yang menjadi pemimpinnya (karena awalnya kupikir bakal muncul konflik antara Jack/Meritt sama Danny soal siapa yang jadi pemimpin). Pokoknya ini salah satu film yang mindblowing deh.

Menurut saya organizational behaviour dalam fil. Ini sangat terlihat dari kerjasama semua 4 orang yang bisa membuat pertunjukan sulap dengan sangat terkordinasi dan saling mendukung satu sama lain terlihat dari mereka yang memikirkan semua konsep, rintangan, bahaya dan konsekuensi dari pertunjukan sulap yang mereka lakukan