Bolehkan Melakukan Diet Keto saat Berpuasa ?


Diet keto sebenarnya ditujukan untuk menunjang pengobatan epilepsi. Namun sekarang ini diet keto banyak dilakukan untuk menurunkan berat badan karena membuat orang membatasi asupan karbohidrat dan memperbanyak makanan berlemak. Biasanya jumlah karbohidrat yang boleh dimakan sebanyak 5-10 persen dalam sehari. Namun Bolehkan menjalani Diet Keto ketika kita berpuasa ?

Diet keto selama kita berpuasa
Dilansir dari foodketo.com Pada beberapa hari pertama bulan Ramadan, mungkin Anda akan merasa khawatir tentang kelaparan atau kehausan. Tapi bertahap tubuh akan beradaptasi dan terbiasa bebas dari makan dan minum. Apalagi kalau Anda sudah terbiasa puasa sunnah, atau menjalankan day fasting, atau dry fasting, puasa dengan metabolisme ketogenic ini akan terasa lebih ringan dan berenergi termasuk hingga sholat tarawih.

Pengaturan menu sahur dan berbuka “ala ketogenic” sebenarnya relatif mudah bagi orang Indonesia kok. Berbagai menu dengan bahan dasar santan, ikan, daging, dan telur bisa diolah menjadi berbagai menu makanan. Fokus hindari makanan dengan karbohidrat dan gula tinggi.

Rumusan Fisiologi Puasa

Fase 1 – Hari 1-2 Gula dalam badan menurun. Jantung berdegup perlahan. Glikogen ditarik keluar dari otot dan menjadikan otot berasa lemah. Efek sampingnya adalah pusing, mual, lapar dan mulut berbau khas (keton).

Fase 2 – Hari 3-7 Lemak mulai dipecahkan bertujuan menghasilkan tenaga. Berlakunya tindakan kimia dari gliceride ke glicerol berubah menjadi glukosa. Fase ini juga berlangsungnya proses detoksifikasi. Menyebabkan badan dan kulit menjadi berminyak. Selain itu organ detoks seperti paru-paru masih belum terbiasa. Pada fase ini juga aktivit sel darah putih meningkat sekaligus meningkatkan sistem antibodi.

Fase 3 – Hari 8-15 Proses ditoksifikasi berlangsung dgn sel-sel mati dan rusak mulai di keluarkan. Proses penyembuhan lebih mudah pada saat ini, malah penyakit lama juga diperbaiki. Mungkin berlaku rasa sakit pada fase ini. Pada fase ini juga tenaga meningkat dan pikiran menjadi lebih jelas.

Fase 4 – Hari 16-30 Badan mula terbiasa dgn puasa. Proses pemulihan masih berlaku, hasilnya pernafasan menjadi lebih baik dan kwalitas darah meningkat.

Sumber : Diet keto saat berpuasa