Bagaimana teknik membuat hand lettering?

Hand lettering adalah sebuah karya desain yang menggunakan huruf sebagai elemen utama yang sepenuhnya digambar secara manual. Bagaimana teknik dalam menggambar atau membuat hand lettering ini?

  1. Draw an outline
    Dalam membuat hand lettering, penempatan kata per kata harus selalu diperhatikan. Oleh karena itu, pertama-tama kita menggunakan pensil sebagai antisipasi adanya kesalahan goresan. Sedikit saja kesalahan yang kita buat akan memberikan pengaruh pada hasil akhir. Beberapa hal yang mesti diperhatikan misalnya jarak antara huruf ke huruf serta kata ke kata yang harus selalu konsisten, keserasian bentuk huruf, style yang digunakan, serta ornamen yang ditambahkan.

  2. Fill the outline dengan hati-hati
    Pada bagian ini, ketelitian dan kehati-hatian menjadi kunci utama. Penekanan pada kertas akan sangat berpengaruh pada hasil. Sedikit saja ada yang ketebalan ataupun ada yang salah garis, akan sangat tampak.

  3. Finishing Touch
    Pada bagian ini kita bisa menambahkan tekstur di dalam huruf per huruf dengan sesuka hati, namun tetap pada style yang konsisten pada satu jenis huruf Itulah gunanya outline yang sebelumnya kita buat, untuk membantu serta membuat kita semakin yakin untuk menorehkan drawing pen diatasnya.