Bagaimana rasanya menjadi miliarder di usia muda?

Kaya di Usia Muda? Mengapa Tidak

Menjadi kaya raya di usia muda boleh jadi impian setiap orang. Saat ini banyak pengusaha baru yang telah merasakan kesuksesan bisnisnya di usia yang masih relatif muda.

Sumber: fatbit

Jika kamu masih tergolong muda dan telah memiliki kekayaan miliaran Rupiah bahkan Dollar, Menurutmu, bagaimana rasanya menjadi seorang miliarder di usia muda? Bagaimana Kamu mendapatkannya?

Menjadi sukses dan kaya bahkan milarder di usia muda memang dambaan bagi setiap individu. dengan memiliki kekayaan Anda dapat melakukan “apa pun” yang dikehendaki, mulai dari membeli rumah mewah, mobil, peralatan elektronik, gadged terbaru dan masih banyak lagi.

Kekayaan itu akan lebih membanggakan jika didapatkan dengan kerja keras dan pengorbanan. Saya akan sedikit mengulas cerita inspiratif dari pengusaha muda Indonesia yaitu Elang Gumilang.

Elang Gumilang adalah salah seorang pengusaha sukses di Indonesia yang berasal dari kota Bogor dan lahir di Bogor pula pada tanggal 6 April 1985. Elang Gumilang adalah seorang pengusaha property dan merupakan Direktur Elang Group.

Sejak masih berstatus sebagai murid SMA, Elang Gumilang telah menunjukkan tekad wirausahanya dengan cara bisnis berjualan donat secara diam-diam tanpa diketahui oleh orang tuanya, namun pada suatu hari orang tuanya menemukan ia sedang malakukan bisnis berjualan donat dan akhirnya ia menghentikan bisnis berjualan donat.

Pesan kedua orang tuanya pada saat itu “Kami tidak pernah melarang kamu berjualan namun menyelesaikan sekolah itu lebih penting dan setelah selesai sekolah silahkan tentukan pilihan namun hindarilah usaha yang bersifat Riba” selanjutnya orang tuanya juga berpesan kepadanya agar selalu bersungguh, karena orang yang bersungguh-sungguhlah nantinya akan memperoleh keberhasilan.

Setelah kejadian tersebut, Elang Gumilang merubah tak tik nya yaitu mencari uang dengan cara memenangkan berbagai macam perlombaan dan terbukti ia dapat memenangkan berbagai macam perlombaan, hal itu karena ia senantiasa bersungguh-sungguh dalam melakukannya sesuai dengan apa yang dipesankan oleh kedua orang tuanya sebelumnya.

Tujuan Elang Gumilang mendapatkan uang pada waktu itu adalah ia ingin mengumpulkan uang sebagai modal dan waktu kuliah nanti ia ingin menjadi seorang mahasiswa yang berstatus pengusaha.

Singkat cerita ia telah diterima di Fakultas Ekonomi Institut Pertanian Bogor (IPB), pada saat itu jiwa kewirausahaannya semakin menjadi dan ia melakukan berbagai macam bisnis seperti berjualan sepatu, berjualan peralatan listrik dan berjualan minyak tanah.

Setiap bisnis yang dilakukannya, semua itu dimulai dengan coba-coba berdasarkan melihat berbagai macam masalah yang timbul disekitarnya dan kemudian ia manfaatkan semua itu sehingga menjadi peluang bisnis baru dan menjanjikan.

Namun sayangnya setiap bisnis yang dijalani oleh Elang Gumilang pada saat itu belum dapat mencapai hasil yang memuaskan karena berbagai macam hal, tapi ia selalu berkeyakinan bahwa saat satu tertutup maka pintu lainnya akan terbuka.

Pada suatu ketika Elang Gumilang mulai berpikir tentang perjalanan bisnis yang dijalaninya dan pada waktu itu ia mulai sadar bahwa selama ini ia terlalu mengandalkan otot yang seharusnya dalam berbisnis itu harus lebih mengandalkan otak dan supaya bisa membuktikan diri sebagai seorang mahasiswa serta sejak saat itu Elang Gumilang tergerak untuk bekerja secara cerdas bukan hanya kerja keras.

Sampailah pada suatu hari dimana Elang Gumilang pulang dari kampus ia membawa makanan kotak pemberian temannya, dan diperjalanan pulang ia menemukan seorang pemulung sampah yang membawa gerobak dan diberikan makanan kotak itu kepada pemulung sampah tersebut.

Saat memberikan makanan kotak tersebut, Elang Gumilang bertanya kepada Pemulung sampah tersebut dimanakah rumahnya dan ia menjawab bahwa gerobak itulah rumahnya dan senantiasa membuat Elang Gumilang merasa prihatin kenapa hingga sekarang masih ada orang belum memiliki rumah yang layak untuk ditinggalai serta inilah awal mula motivasi Elang Gumilang memulai bisnis property.

Awal mula Elang Gumilang mulai memasuki bisnis property, ia sempat bekerja sebagai sales marketing di salah satu perusahaan hingga di tahun berikutnya ia mulai menjadi seorang kontraktor dengan modal yang bersumber dari teman-temannya ketika SMA.

Kegagalan saat menjadi sebelum dan sesudaha menjadi kontraktor tersebut juga sangat banyak dan bermacam-macam pula, salah satunya ialah pada saat itu ia harus melunasi pinjaman kepada pihak bank dengan nominal yang sangat besar. Namun, sama seperti yang sebelumnya Elang Gumilang selalu percaya dan yakin bahwa saat satu pintu tertutup maka pintu yang lainnya akan terbuka.

Saat memulai bisnis property yaitu perumahan di bogor, Elang Gumilang memfokuskan bisnis property untuk kalangan menengah ke bawah dengan dasar “Rumah merupakan kebutuhan yang sifatnya primer dan jika semua orang berpikiran tentang perumahan real estate maka siapa yang memikirkan rakyat bawah” dan saat itu pula pemikirannya diragukan oleh teman-temannya karena mereka berpendapat bahwa nantinya kalangan tersebut tidak akan sanggup mencicil dan melunasi rumah tersebut.

Namun, Elang Gumilang terus berusaha keras meyakinkan teman-temannya agar percaya akan hal tersebut dan ia juga mengatakan bahwa jika mereka tidak sanggup mencicil dan melunasi rumah tersebut maka akan dibantu sehingga bisa melunasi rumah tersebut.

Pada akhirnya bisnis property Elang Gumilang tersebut berhasil dan ia mendapatkan hasil yang sangat memuaskan serta berhasil mendirikan Elang Group, selain itu para pembeli rumah yang berasal dari kalangan menengah ke bawah tersebut pun juga merasa sangat terbantu berkat program perumahan sehat sederhana yang dipelopori oleh Elang Gumilang.

Motivasi lain Elang Gumilang adalah karena ia tidak mencari keuntungan dan kekayaan semata, namun ia ingin memperoleh keberkahan untuk diri sendiri, keluarga dan orang-orang yang ada disekitarnya.

Serta hal lain yang membuat Elang Gumilang sangat senang dan bangga ialah karena ia telah memulai segala sejak masih berusia muda.

Filosofi Elang Gumilang

Kemenangan itu bukanlah milik orang cerdas dan bukan pula milik orang yang punya status besar tapi kemenangan itu adalah milik orang yang selalu bersunggug-sungguh.

Hal penting dalam hidup ini adalah menjadi manusia yang bermanfat bagi orang lain.

Jadikan setiap kelemahan sebagai peluang bisnis baru.

Sumber: pemasaran.site

1 Like

Rasanya menjadi miliader diusia muda sangatlah membanggakan. Apalagi jika itu usaha dari kerja keras kita selama ini. Memang tidak lah mudah untuk menjadi seorang miliader di usia muda, selain membutuhkan modal yang lumayan tinggi kita harus mempunyai niat dan tekad yang bulat untuk mewujudkan apa keinginan kita. Kita juga tidak boleh gampang menyerah karena kesuksesan berawal dari kegagalan. jarang sekali orang - orang berpengaruh yang kita temui di dunia ini langsung menuju kesuksetan tanpa kegagalan. Malahan, kebanyakan mereka mengalami masa-masa yang sulit. Tetapi dengan kerjakeras yang tinggi serta keuletan yg kita punya maka, kesuksesan akan menghampiri kita. Karena usaha tidak akan mengingkari hasil.