Bagaimana pengaruh pertumbuhan ekonomi terhadap tingkat pengangguran?

pertumbuhan ekonomi

Bagaimana pengaruh pertumbuhan ekonomi terhadap tingkat pengangguran?

Konsep yang mempelajari hubungan antara tingkat pengangguran dengan Gross Domestic Product (GDP) dikenal dengan Hukum Okun.

Konsep dari Hukum Okun didasari oleh hasil observasi terhadap data GDP Amerika Serikat. Hukum Okun menjelaskan bahwa tingkat pengangguran memiliki hubungan negatif dengan GDP riil. Jika GDP riil mengalami kenaikan maka tingkat pengangguran akan turun. Tetapi, jika GDP riil tidak mengalami pertumbuhan maka tingkat pengangguran akan tetap pada tingkat yang sama.