Bagaimana melatih anjing menggonggong?

Anjing saya berusia empat bulan tapi belum bisa menggonggong sampai sekarang. Bagaimana cara melatih agar mau menggonggong?

Anjing yang tidak menggonggong harus dilihat dulu jenisnya, jika itu anjing Siberian Husky atau keturunannya mungkin mereka tidak akan menggonggong selamanya. Karena memang mereka normalnya tidak menggonggong dan hanya melolong saja. Namun jika anjing tersebut tidak memiliki keturunan dengan anjing yang tersebut, berarti anjing memiliki kelainan. Umumnya kelainan ini karena anjing kurang motivasi bahkan tidak percaya diri. Mungkin saat dirumah, anjing sering mendapatkan perlakuan bahwa menggonggong itu hal buruk sehingga akhirnya dia tidak mau menggonggong lagi. Hal yang bisa dilakukan dirumah adalah dengan memaksa anjing menggonggong, namun membutuhkan latihan intensif, kadang berhasil kadang tidak. Karena hal ini membutuhkan kelihaian pelatih, bahkan pelatih profesionalpun kadang harus bekerja keras untuk itu. Caranya ajak anjing bermain dan kenalkan mainan kepada dia. Buat dia terobsesi terhadap mainan tersebut. Jadi, saat dia sangat menyukai mainan tersebut, ambil dari gigitannya dan angkat tinggi-tinggi agar anjing tergoda dan kepercayaan dirinya muncul. Umumnya, anjing akan menggonggong. Tentunya tidak langsung menggonggong hebat, walaupun hanya mengeluarkan sedikit gonggongan, mainan tersebut langsung lemparkan ke arah anjing dan hal ini diulang terus menerus sampai gonggongan keluar lebih lantang.