Bagaimana kisah Bung Hatta sebagai tokoh ekonomi Indonesia ?

image

Bagaimana kisah Bung Hatta sebagai tokoh ekonomi Indonesia ?

Tokoh ekonomi ini sepertinya merupakan tokoh ekonomi yang paling berpengaruh terhadap perkembangan ekonomi negara Indonesia. Beliau mendirikan satu badan usaha yang berlandaskan azas kekeluargaan dalam sistem pengelolaannya, atau yang sekarang ini sering kita sebut dengan Koperasi.

Oleh karena itu, sebagai simbol penghormatan, Bung Hatta mendapat julukan sebagai Bapak Koperasi Indonesia. Sebagai seorang ekonom, Bung Hatta memulai kiprahnya pada usia yang sangat muda, 15 tahun. Ia tergabung dalam satu organisasi bernama Jong Sumatranen Bond sebagai seorang bendahara.

Kemudian pada 1922, Bung Hatta kembali ‘mengibarkan sayapnya’ di dunia perekonomian Indonesia. Pada saat itu, ia kembali tergabung dalam satu organisasi bernama Indische Vereeniging, dan juga menjabat sebagai bendahara.

Azas kekeluargaan tersebut sangat berbeda dengan sistem perekonomian yang diberlakukan di perusahaan-perusahaan simpan pinjam atau BANK. Dalam sistem koperasi, masyarakat sangat diberikan kemudahan dalam hal menabung dan meminjam dana sehingga tidak diperlukan waktu dan syarat yang rumit untuk bisa mendapatkan pinjaman modal usaha.

Itulah sebabnya, sistem koperasi hingga saat ini masih berjalan dengan lancar. Bahkan banyak sekali masyarakat yang memercayakan investasi mereka di koperasi karena selain memiliki tabungan untuk masa depan, mereka juga bisa saling membantu sistem perekonomian masyarakat satu sama lain.

Referensi : Tokoh Ekonomi Indonesia di Mata Dunia | GABLOG