Bagaimana Dahsyatnya Operasi Plowshare?

image

Operasi Plowshare merupakan sebuah proyek yang dilakukan Amerika untuk mencari tahu apakah bom nuklir bisa digunakan untuk kepentingan konstruksi seperti membangun danau atau untuk urusan pertambangan. Tes nuklir yang diberi nama Plowshare ini juga dilakukan di Nevada. Bom termonuklir tersebut diletakkan 193 meter di dalam tanah sebelum diledakkan. Sobat diskusi ada yang pernah mendengar kisah mengenai operasi nuklir ini?

Berdasarkan yang pernah saya baca, efek dari ledakan bom nuklir tersebut kabarnya hingga menghamburkan 12 juta ton tanah, serta menyisakan lubang raksasa berukuran lebar 390 meter dan dalam 97 meter. Kabarnya juga kawah tersebut merupakan kawah buatan manusia terbesar di dunia. Ledakkan ini juga menimbulkan dua awan radioaktif yang tertiup angin dan partikelnya jatuh di berbagai wilayah Amerika terutama daerah Midwest sehingga menyebabkan jutaan orang terpapar radiasi.