Bagaimana cara Root Hp Android?

image

Root merupakan proses untuk membuka semua akses sistem Android agar kita dapat mengelola perangkat dengan sepenuhnya.
Bagaimana cara Root Hp Android ?

ada beberapa cara untuk root hp android
1. Cara root hp android tanpa PC

Cara root hp Android dengan FrameRoot

  • Unduh aplikasi FramaRoot di Google Play Store.
  • Buka aplikasi FramaRoot, pilih Instal SuperSU atau Superuser sesuai dengan keinginanmu.
  • Lalu, muncul pilihan Aragorn dan Gandalf (dua nama karakter film Lord of The Rings). Memang keduanya tidak ada bedanya, silakan pilih sesuai keinginan banyak yang lebih baik memilih Gandalf saja
  • Proses root akan langsung berjalan, tunggu hingga semua proses selesai. Nantinya muncul pemberitahuan, tandanya kamu sudah berhasil melakukan root
  • Kemudian restart hp Android, dan pastikan aplikasi SuperSU atau Superuser sudah muncul di daftar aplikasi

Cara root hp Android dengan RootGenius

  • Unduh aplikasi RootGenius di handphone.
  • Buka aplikasi root android ini lalu klik gambar yang berbentuk lingkaran.
  • Setelah itu akan tampil, sebuah kotak yang mengungkapkan untuk menginstal aplikasi ini, lakukan install sesuai yang diminta.
  • Kemudian akan muncul ikon jempol, lalu ubah raja pengguna setelah kamu selesai melakukan root. Maka proses root sudah selesai.

Cara root hp Android dengan KingRoot

  • Unduh aplikasi root terbaik KingRoot
  • Setelah itu, kamu bisa langsung menginstal aplikasi root KingRoot di smartphone Android.
  • Setelah itu, kamu cukup klik tombol cek yang ada di aplikasi KingRoot maka aplikasi ini akan memulai proses pengecekan. Perlu tahu apakah metode eksekusi root-nya bisa dijalankan atau tidak.
  • Jika bisa, maka smartphone Android, kamu bisa langsung di-root oleh KingRoot.

2. Cara root hp Android dengan PC

Cara root hp Android dengan RootGenius

  • Unduh aplikasi RootGenius di website rootgenius.com.
  • Kemudian instal RootGenius dan buka aplikasi ini.
  • Koneksikan hp Android dan PC menggunakan kabel data. Tunggu hingga muncul notifikasi konektifitas dari RootGenius.
  • Centang “Saya menerima persetujuan Pengguna”, lalu klik di kotak bertuliskan “Root it”.
  • Proses Root akan langsung berjalan dan selepas sampai selesai.
  • Jika sudah selesai cabut kabel data dan buka menu di smartphone Android, pastikan di sana terdapat aplikasi bernama Kinguser.

Cara root hp Android dengan KingRoot

  • Unduh aplikasi KingoRoot melalui website kingoapp.com.
  • Setelah itu, instal KingoRoot dan buka aplikasi ini.
  • Koneksikan hp Android dan PC menggunakan kabel data. Tunggu hingga muncul notifikasi konektifitas dari KingoRoot.
  • Setelah muncul notifikasi, langsung klik “Root” dan tunggu hingga proses selesai. Ditandai dengan kaya tulisan “Root Finished”.
  • Jika sudah selesai, cabut kabel data dan buka menu di smartphone Android, pastikan ada yang bernama Kingo Superuser.
Sumber

https://www.shopback.co.id/katashopback/cara-root-android-dengan-mudah