Bagaimana cara mengurangi food waste?

Food waste yang umumnya dijumpai itu di restoran, kira-kira apa yang bisa kita lakukan ya untuk mengurangi food waste ya? Karena Terima kasih kak.

1 Like

izin menjawab kak. Food waste biasanya terjadi pada makanan yang cepat membusuk, untuk mengurangi food waste itu bisa dimulai dari diri kita sendiri dalam rumah, misalnya, mengkonsumsi makanan yang akan cepat busuk seperti buah, sayur dll, memanfaatkan sisa sayuran, buah dan nasi sebagai bahan untuk pembuatan pupuk organik, memanfaatkan sisa sayuran dan buah sebagai masker, dan memanfaatkan buah yang kurang segar menjadi salad

Menurut Smulder, Kepala Perwakilan FAO untuk Indonesia dan Timorleste, Indonesia menyuplai sebesar 13 juta metrik ton makanan yang terbuang setiap tahunnya. Padahal makanan yang terbuang itu bisa memberi makan 11% populasi Indonesia (sekitar 28 juta penduduk) setiap tahunnya.

Limbah makanan tentunya memberi dampak negatif bagi lingkungan seperti menghasilkan gas emisi yang berdampak buruk bagi lingkungan, mencemari lingkungan maupun perairan, serta menjadi polusi udara (bau tidak sedap).

Untuk mengatasi masalah ini, guna mengurangi masalah “Food Waste” yaitu dengan mengolah sampah makanan menjadi pupuk cair. Caranya sangat mudah, yaitu :

A. Alat dan Bahan:

a. Sampah organik makanan (Sayuran, buah, daging, nasi)

b. Tetes tebu/gula

c. EM4 (di beli di toko tani)

d. Air bersih

e. Ember/tong bekas cat

f. Kantong plastik yang diberi beberapa lubang @1cm

g. Sarung tangan/pengaduk

B. Cara Membuatnya, yaitu :

  1. Cincang sampah makanan tersebut agar berukuran lebih kecil,

  2. Larutkan tetes tebu atau gula ke dalam air,

  3. Siapkan kantong plastik ke dalam ember,

  4. Campurkan cincangan sampah makanan dengan larutan tetes tebu, EM4 2 sdm ke dalam kantong plastik, lalu tambahkan air tanah,

  5. Ikat kantong plastik tersebut lalu tutup embernya dengan rapat. Diamkan selama 21 hari,

  6. Setelah 21 hari, angkat sampah dari dalam plastik hingga air tiris.

  7. Sampah dalam plastik bisa menjadi pupuk padat sedangkan air yang tertampung adalah pupuk cair. Pupuk ini dapat langsung diaplikasikan sebagai sumber nutrisi tanaman di kebun maupun di halaman rumah. Jadi, selain memanfaatkan sampah, kita juga dapat menghasilkan pupuk organik dengan mudah.

Referensi :
https://www.google.com/amp/s/yesiaftania.wordpress.com/2018/08/31/no-food-waste/amp/

Food waste memang sering kita jumpai di restoran kak, tapi tidak hanya di restoran saja. I rumah-rumah dan tempat pesta kita sering melihat makanan terbuang percuma. Hal ini disebabkan karena terkadang kita mengambil makanan yg terlalu banyak atau makanan itu memang mudah membusuk sehingga terbuang sia-sia. Untuk mengurangi jumlah dari food waste itu sendiri, kita dapat memulai dari diri sendiri dengan menghabiskan makanan dan memanfaatkan bahan semaksimal mungkin karena mencegah lebih baik daripada mengatasi.

Ada pula cara lain dalam pemanfaatan food waste yaitu sebagai pupuk organik ataupun bahan pangan olahan lainnya. Misal sayur yang sudah tidak segar lagi dapat dibuat acar ataupun dikeringkan sebelum rusak.

Selamat sore kak, izin menjawab. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Qraved.com, waste nasi pada tingkat restoran pada tahun 2013 mencapai 0,52 ribu ton. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Anryani (2013) hal ini dapat dipengaruhi oleh perbedaan banyaknya porsi makanan yang disajikan pada setiap restoran. Jika porsi makanan yang disajikan banyak, kemungkinan konsumen menyisakan makanannya lebih besar. Untuk mengatasi food waste yang sering dijumpai di restoran dapat dimulai dari sendiri. Contohnya yaitu memesan makanan secukupnya dan makanan tersebut harus dihabiskan. Jika ternyata masih kurang bisa dipesan kembali. Jika kakak tidak bisa menghabiskan makanannya, bisa di bawa pulang untuk dimakan lagi. Semoga membantu kak