Bagaimana cara menghilangkan jerawat pada pantat ?

Jerawat adalah hal yang sangat menganggu, terlebih jika jerawat berada di tempat-tempat yang tidak biasa seperti pantat, bagaimana sih carannya agar jerawat di pantat dapat dihilangkan ?

  • Menggunakan Minyak Nimba
    Minyak ini kaya akan antiseptik alami berikut juga antijamur yang akan menjadi solusi bagi jerawat yang ada di bokong Anda. Pakailah sehari 4-5 kali untuk membuktikan efektivitasnya dengan cara dioleskan langsung pada bagian bokong yang terkena jerawat. Untuk proses kesembuhan yang cepat, lakukan secara rutin.

  • Menjauhi Junk Food
    Untuk mengatasi jerawat yang ada di area bokong, sementara hindari makanan junk food, yaitu makanan-makanan yang mengandung lemak jenuh dan lemak trans tinggi. Bahkan makanan yang tinggi kadar gulanya juga sebaiknya tidak dikonsumsi. Makanan-makanan inilah yang mampu meningkatkan risiko inflamasi dan memperlambat hilangnya jerawat.

  • Menggunakan Minyak Kelapa
    Saat jerawat muncul di bokong, salah satu solusi aman dan alami yang bisa diandalkan adalah minyak kelapa. Cukup dengan secara rutin mengaplikasikan minyak kelapa ini ke bagian kulit bokong yang berjerawat sambil dipijat pelan beberapa kali sehari akan memberikan hasil yang optimal terhadap hilangnya jerawat.

  • Menggunakan Lidah Buaya
    Rasakan dan buktikan khasiat lidah buaya untuk kulit, tak terkecuali sebagai obat bagi jerawat yang muncul di bokong. Cukup ambil daunnya, belah dua untuk bisa mendapatkan lendir atau gelnya. Bisa langsung dioles ke jerawat atau gelnya diblender lebih dulu. Setelah diaplikasikan ke kulit, tunggu 20 menit sebelum dibilas; lakukan setiap hari 2-3 kali sampai jerawat hilang.

  • Memakai Kantong Es
    Mungkin es batu bukanlah solusi yang mampu menyembuhkan jerawat secara langsung, namun pakailah kantong es untuk mengurangi inflamasinya. Siapkan beberapa kotak es batu untuk dibungkus menggunakan handuk. Lanjutkan dengan mengompres bagian jerawat di bokong selama 10-15 menit; cara ini boleh diulangi beberapa kali dalam sehari, tapi tidak dengan secara langsung menempelkan es ke kulit yang berjerawat.

  • Kompres Hangat
    Sebagai kompres hangat yang ampuh mengatasi jerawat pada bokong, buatlah ramuan dengan mencampurkan sesendok teh garam meja ke dalam air hangat sebanyak 300-400 ml. Kemudian ambil kain bersih untuk direndamkan di sana, peras, lalu kompreskan ke bagian jerawat pada bokong.

  • Ketika mengompreskannya, tunggu sampai 15 menit lamanya. Setelah kompresan yang tadinya hangat sudah mulai dingin, gantian aplikasikan kompresan yang lebih segar di bagian kulit bokong yang berjerawat tadi. Melakukan cara ini beberapa kali sehari akan memberikan hasil terbaik.

Referensi