Bagaimana cara membawa kelinci untuk dibawa perjalanan jauh ?

Kelinci

Ketika kita membeli kelinci dari luar kota bagaimana cara membawa kelinci agar kelinci tidak stres dan mati

1. Dari segi ternak :

  • Pastikan kelinci yang akan dibawa adalah sehat.
  • Umur kelinci yang dibawa minimal berumur tiga bulan
  • Belilah kelinci dari penangkar atau peternak yang sudah berpenglaman ber tahun tahun
  • Bila perlu dalam pembelian kelinci, hewan tersebut mempunyai recording yang jelas

2. Dari segi Tempat.

  • Bawalah kelinci dengan tempat yang nyaman bagi kelinci dalam perjalanan.
  • Luas kandang satu ekor minimal kelinci dapat bergerak maju dua langkah dan tinggi dua kali dari tingi kelinci, dan satu kandang satu ekor
  • Kandang harus banyak ventilasi udara, tidak lembab dan tidak panas. (makanya menggunakan kardus tidak cocok untuk membawa kelinci dalam perjalanan jauh)
  • Usahakan kandang untuk perjalanan menggunakan keranjang yang terbuat dari kayu atau platik.
  • Biasanya para penangkar atau peternak sudah menyediakan kandang untuk para pembeli yang menjalani perjalanan jauh

3. Dari segi Transportasi

  • Angkutlah kelinci pada waktu sore hari , jangan siang hari.
  • Bila menggunakan mobil, pastikan kadang angkut ventilasinya baik, sukur menggunakan AC
  • Bila kendaraan umum, angkutlah kelinci di pagi pagi hari, dan usahakan maksimal lima jam istirahat
  • Berilah pakan hijauan dalam dan pakan sebelumnya (pakan di kandang pternak sebelum dibawa)
  • Bila menggunakan kendaraan roda dua, jangan kencang kencang, karena bisa menyebabkan mata kelinci sakit, ditandai mata berair

4. Setibanya di kandang.

  • Berilah air minum sedikit (disediakan) yang sudah dicampur dengan vitamin C
  • Berilah obat injeksi untuk kecapean atau kelelahan ( Banyak di pet shop menjualnya)
  • Berilah hijauan secukupnya dan pakan sebelumnya berada di peternak atau penangkar.
  • Untuk kelinci Indukan atau Pejantan, jangan segera untuk mengadakan perkawinn, tunggulah minimal satu bulan setelah dikandang baru, ini agar kelinci menyesuaikan lingkungan kandang dan pakan.
  • Jangan dicampur dengan kelinci yang sudah ada duluan, tetapi dikarantina dan biar saling kenal dulu.