Bagaimana asal usul dari Tari Katreji?

Seperti yang kita ketahui, banyak tarian yang tersebar di Indonesia. Salah satunya adalah Tari Katreji dari Maluku. Lalu, bagaimana asal usul dari Tari Katreji tersebut?

Tari Katreji ini merupakan tarian yang sudah ada sejak bangsa Portugis dan Belanda datang ke Indonesia, khususnya di Maluku ini. Selain untuk mencari bahan rempah-rempah, mereka juga membawa budaya mereka ke tanah Maluku. Sehingga sedikit demi sedikit budaya Eropa mulai mempengaruhi perkembangan budaya di Maluku sendiri . Sejak saat itulah masyarakat Maluku mulai mengenal budaya Eropa, salah satunya adalah Tari Katreji ini.

Setelah bangsa Portugis dan Belanda meninggalkan Indonesia. Masyarakat Maluku masih sering membawakan Tari Katreji ini di acara penyambutan atau pesta mereka. Kemudian tarian ini mulai berkembang dan diadaptasikan dengan budaya masyarakat lokal di sana hingga bentuk sekarang ini. Akulturasi budaya inilah yang membuat tari katrili sangat khas dan memberikan warna baru dalam kesenian tradisional Maluku.