Apakah penyebab dari penyakit pes?

Pes telah membunuh 2/3 orang yang telah terinfeksi penyakit ini, Pada abad pertengahan, pes dikenal sebagai penyakit yang mematikan. Sebenarnya apakah penyakit pes itu?

Mengenal Apa Itu PES
Pes atau sampar (plague) adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri bernama Yersinia pestis. Penyakit ini dikenal juga dengan istilah wabah hitam (black death). Bakteri ini dapat menyebabkan kematian jika tidak segera ditangani.
Ada tiga jenis pes berdasarkan pada bagian mana dari tubuh yang terlibat, yaitu

  1. Bubonic plague yang menimbulkan gejala pembesaran kelenjar getah bening. Pes jenis ini adalah yang paling umum ditemui.
  2. Pneumonic plague disebabkan oleh infeksi bakteri yang telah menyebar hingga paru-paru. Tipe ini paling jarang namun paling mematikan.
  3. Septicemic plague dimana bakteri berkembangbiak dalam darah penderita.

Penyakit ini menyebar dengan mudah di area yang padat, memiliki sistem sanitasi buruk, serta area yang memiliki populasi hewan pengerat yang cukup tinggi, khususnya tikus, misalnya pedesaan dan semi pedesaan di Asia. Jumlah manusia yang pernah terinfeksi dengan jumlah terbesar adalah di Afrika. Di Indonesia sendiri hingga tahun 2010 terdapat 5 kabupaten yang menjadi wilayah fokus Pes, yaitu Kabupaten Pasuruan (Jatim), Sleman (DI Yogyakarta), Boyolali (Jateng), serta Bandung dan Cirebon (Jabar).

Penyebab Pes
Penyakit yang disebabkan oleh bakteri Yersinia pestis ini dapat menular ke manusia, dan dapat terjadi melalui berbagai cara. Salah satunya melalui perantara kutu yang sebelumnya menggigit hewan pengerat yang terinfeksi, seperti tikus, anjing padang rumput, tupai, bajing, atau kelinci. Selain itu, penyakit ini juga dapat menyebar dari kotoran ke mulut (fecal-oral transmission), melalui droplet batuk atau bersin, dan akibat kontak secara langsung dengan pemilik wabah, baik manusia atau hewan. Pes pada manusia juga dapat berasal dari cakaran kucing atau anjing piaraan yang telah terinfeksi, termasuk melalui luka yang terkena darah hewan yang terinfeksi. Hewan piaraan juga dapat terinfeksi wabah ini akibat memakan tikus yang sudah terinfeksi wabah pes.

Risiko seseorang terkena pes akan lebih besar apabila orang tersebut berada atau pernah mengunjungi area-area yang memiliki kasus wabah pes. Seorang dokter hewan dan asistennya, serta orang-orang yang sering beraktivitas di luar ruangan, memiliki risiko terkena pes yang cukup besar.

Berikut lebih jauh mengenai penyebab dan faktor risiko Pes pada tiap jenisnya:

  1. Bubonic plague, disebabkan oleh gigitan hewan pengerat atau kutu. Pada kasus yang jarang terjadi dapat disebabkan juga oleh kontak langsung dengan benda yang telah disentuh oleh seorang penderita pes. Dinamakan sesuai area yang dijangkitinya, yaitu buboes (kelenjar getah bening yang bengkak).
  2. Pneumonic plague, ditularkan melalui udara dari batuk atau bersin penderita kepada orang lain yang menghirup udara tersebut sehingga menjadikannya sebagai jenis wabah pes yang bisa ditularkan antar sesama manusia.
  3. Septicemic plague terjadi ketika bakteri masuk ke aliran darah secara langsung, kemudian berkembang biak di dalam darah. Bubonic plague dan pneumonic plague juga dapat berkembang menjadi septicemic plague jika tidak segera ditangani.

Sumber : PES