Apakah HaiEvent merupakan web event yang efektif?

Haievent merupakan salah satu website yang menampilkan event berupa pentas seni yang diadakan di Indonesia (terkhusus untuk kota besar yang di Indonesia).
Ketika anda mengakses website tersebut maka akan tampil detail acara berupa informasi acara dan kontak yang dapat dihubungi. Akan tetapi ketika anda mengakses website tersebut akan muncul sebuah interface yang ramai sehingga agak tidak sedap dipandang.

Menurut CNET/Builder ada 7 kriteria yang menentukan sebuah website termasuk website yang baik/tidak salah satunya adalah Graphic Design Pemilihan grafis, layout, warna, bentuk maupun typografi yang menarik visual pengunjung untuk menjelajahi website.


ketika saya membuka haievent.com menurut saya masi belum memenuhi salah satu kriteria tersebut, namun pendapat saya bukan sesuatu yang bisa dikatakan mutlak karena website adalah salah satu karya seni yang dimana tentunya orang-orang mempunyai sudut pandangdan cara melihat suatu objek yang berbeda terhadap menarik atau tidak nya suatu website.

Menurut saya, hal ini bisa dikarenakan karena adanya iklan didalam web Haievent sendiri, yang membuat tampilannya kurang sedap dipandang.

Menurut saya, ini mungkin dikarenakan HaiEvent lebih banyak menggunakan teks pada websitenya, dan hanya terdapat sedikit icon atau foto. Selain itu haievent juga memasukkan beberapa isi dalam kategori acara pada halaman awal, sehingga terkesan sangat penuh di halaman awal.

Seharusnya haievent hanya menggunakan foto yang berisi sedikit teks untuk mewakili kategori acara tersebut, jika pengunjung ingin melihat kategori tersebut, pengunjung tinggal membukanya. Sebagai contoh seperti pada website EventBrite dibawah

Jika seperti itu, tampilan website akan terlihat lebih terstruktur, simple dan enak untuk dipandang.

Selanjutnya adalah Tags dan Navigasi

Yang sebenarnya bisa dibuat model pilihan seperti gambar dibawah ini agar lebih terllihat rapih dan tertata.

Menurut saya HaiEvent mempunyai Web Design yang kurang, namun dari sisi Functionally yang menyediakan beragam fasilitas dan kemudahan. Kemudian Customer Value yang sangat memberikan manfaat yang dapat dirasakan langsung oleh para pengunjung Website HaiEvent dapat menutupi kelemahan dari HaiEvent dari sisi design.

menurut wikipedia ada dua jenis media dalam interaksi manusia dan komputer yaitu

  1. Media textual adalah bentuk sederhana dialog atau komunikasi antara manusia dan komputer yang hanya berisi teks dan kurang menarik
  2. Media GUI adalah bentuk dialog atau komunikasi antara manusia dan komputer yang berbentuk grafis dan sangat atraktif.

HaiEvent menurut saya sudah menerapkan dua media tersebut akan tetapi lebih mendominasi media textual sehingga menimbulkan kesan yang kurang rapi, mengingat narasi setiap poster acara berbeda panjangnya. Untuk itu akan lebih baik apabila untuk bagian narasi diseragamkan atau dibuat point agar pembaca dapat mudah memahami informasi yang dimaksud.

menurut saya HaiEvent yang hanya berfokus pada pentas seni hanya akan menyasar pada kaum muda karena pentas seni identik dengan perkumpulan muda-mudi yang mana kurang menarik untuk dihadiri kaum tua.

Saya setuju karena ide dari sebuah produk seharunya memperhatikan beberapa hal, seperti dapat mengkomunikasikan dengan penggunanya. Namun, apakah website ini bisa dikatakatan kurang efektif sementara jumlah kepadatan penduduk didominasi oleh kaum muda-mudi?

kembali lagi yang website ini ditujukan untuk siapa?sasaran utamanya siapa? tentunya HaiEvent sebelum membuat ini jelas melakukan riset yaitu Riset terhadap audiens. mereka harus tahu siapa saja yang nantinya akan menjadi audiens (pengunjung, pembaca sekaligus orang yang menggunakan website)
Dengan melakukan riset, mereka bisa mengetahui apa yang menjadi kebutuhan orang-orang, nah dari situ lah tugas mereka untuk memenuhi kebutuhan (ekspektasi) orang-orang itu.

sepertinya kebutuhan orang-orang bisa terpenuhi, karena jika melihat kategori event yang disediakan oleh haievent sebenarnya cukup lengkap dan cenderung untuk segala usia.

Menurut saya kekurangan dari website ini adalah tampilan antarmukanya yang cenderung penuh. Jika saja tampilan dari website ini bisa sedikit lebih rapih dan ringkas, mungkin haievent bisa bersaing dengan website-website event lainnya.