Apa yang kamu ketahui tentang Tari Katrili?

Seperti yang kita ketahui, banyak tarian yang terdapat di Indonesia. Salah satunya adalah Tari Katrili, apa yang kamu ketahui tentang Tari Katrili?

Tari Katrili adalah salah satu tarian tradisional masyarakat Suku Minahasa di Sulawesi Utara. Tarian ini tergolong tarian hiburan atau tarian pergaulan masyarakat yang dilakukan oleh para penari pria dan wanita. Tari Katrili ini merupakan salah satu tarian tradisional yang cukup terkenal di kalangan masyarakat Suku Minahasa dan sering ditampilkan di berbagai acara seperti perayaan, pernikahan, penyambutan dan festival budaya.