Apa yang kamu ketahui tentang Batu Solor / So'on, Bondowoso?

Batu Solor g)

Apa yang kamu ketahui tentang Batu Solor / So’on, Bondowoso?

Walaupun ‘cuma’ di Jawa Timur, tapi lokasi batu yang mirip Stonehenge di Inggris ini tak mudah ditemukan. Bahkan dengan bantuan Google Maps pun masih besar kemungkinan nyasar. Amannya, begitu mendekati lokasi di Desa Solor, Kecamatan Cermee, Kabupaten Bondowoso, tanya penduduk lokal. Dari Surabaya berkendara ke sini total sekitar 6 jam (tanpa berhenti). Lalu sambung naik ojek 15 menit lewat jalur turun naik. Worth the effort kah? Iya dong. Formasi 6 bongkah batu menjulang setinggi 10-an meter yang didekap rimbun pepohonan di tengah perbukitan ini bisa kita nikmati dari jauh saja, juga bisa didekati hingga ke dasarnya. Buruan ke sini selagi masih hidden dan belum mainstream deh!