Apa yang dimaksud dengan Rantai Komando?

Rantai Komando

Rantai komando adalah aliran kewenangan yang turun dari atas ke bawah sepanjang garis batas organisasi. Konsep tersebut biasanya digambarkan pada bagan organisasi yang mengidentifikasi hubungan atasan dan bawahan dalam hierarki terstruktur. Tugas dan tanggung jawab ditentukan dengan jelas dan setiap bawahan hanya melapor kepada satu atasan. Awalnya digunakan pada prinsip militer, yang kemudian diadaptasi ke bisnis oleh inovator manajemen Henri Fayol. Rantai komando juga biasa disebut sebagai rantai Skalar.

Sumber

Kurian, G.T. (2013). The AMA Dictionary of Business and Management. USA: Library of Congress Cataloging-in-Publication Data