Apa yang dimaksud dengan Email Gigi?

Apakah yang disebut dengan email? jelaskan apakah itu yang disebut dengan email yang terdapat pada gigi?

Referensi

https://uangteman.com/blog/wp-content/uploads/2016/02/biaya-membersihkan-karang-gigi.jpg

email yang dimaksud pada istilah kedokteran gigi yang dipelajari oleh dokter gigi adalah Bagian gigi terluar yang menyelubungi permukaan gigi. Berwarna putih dan merupakan bagian paling keras dari tubuh manusia, bahkan lebih keras daripada tulang. Komponen utamanya adalah mineral hidroksiapatit.

Referensi

http://ciptadent.co.id/
https://www.dentassure.com/konsultasi-gigi
http://www.klinikgigispesialisdrlukas.com/tanya-jawab
Pertanyaan Mengenai Gigi - Tanya Alodokter

Email gigi merupakan satu-satunya jaringan di tubuh manusia yang mengalami mineralisasi dari jaringan epitel. Unsur dasar dari email adalah prisma- prisma email dimana setiap prisma merupakan produk dari ameloblas. Pembentukan email gigi dibagi dalam tiga tahap yaitu tahap deposisi, tahap mineralisasi matriks yang terjadi secara bersamaan dan tahap maturasi yang disertai dengan penyaluran unsur-unsur organik yang tidak akan dimulai sampai dicapai ketebalan maksimal dari email gigi tersebut. Amelogenin merupakan protein maktriks email yang utama dan akan menurun dengan cepat dan hilang.

Email gigi merupakan salah satu bagian yang mengalami mineralisasi sangat tinggi. Email gigi dengan komposisi kimiawi yang tidak biasa dan struktur yang mengalami mineralisasi merupakan material yang memiliki kepadatan yang tinggi pada sistem vertebrata. Email yang sudah mengalami maturasi berbentuk aselular dan hampir tidak memiliki unsur organik. Secara berlawanan, permukaan email gigi merupakan suatu sistem kimia yang aktif yang berperan dalam beberapa reaksi seperti pengangkutan ion dari saliva ke dentin, pertukaran ion dengan saliva dan proses demineralisasi-remineralisasi. Pembahasan lebih jauh mengenai banyaknya reaksi yang terjadi antara email terhadap komponen organik dan bakteri dari saliva memperkuat konsep bahwa email merupakan komponen di dalam mulut yang selalu berubah-ubah.

Susunan mineral di email mengikuti susunan tingkatan dari makroskopik hingga mikroskopik. Unsur yang paling banyak ditemukan adalah prisma-prisma email. Email disusun secara padat dan saling berikatan antar prisma yang meluas dari enamel-dentino junction hingga permukaan luar. Kristal-kristal email yang sudah mengalami maturasi akan disatukan menjadi struktur yang lebih besar yang selanjutnya akan menjadi prisma-prisma email. Setiap prisma email merupakan kumpulan dari jutaan kristal email yang berikatan pada bagian ujungnya dan disatukan menjadi satu ikatan kristal yang tebal.

Kalsium dan fosfat yang terkandung di email biasanya lebih rendah daripada yang ditemukan pada kalsium fosfat apatit. Email memiliki jumlah karbonat yang cukup tinggi. Komposisi mineral pada permukaan email merupakan komponen yang penting dan terus berubah. Air juga merupakan komponen penting pada email, tetapi sedikit diketahui tentang molekul-molekul air di dalamnya. Permukaan luar dari email menunjukkan sedikit keadaan tidak rata yang bervariasi dalam beberapa tingkat. Keadaan yang tidak sama ini terlihat lebih sering terjadi pada permukaan email gigi sulung dibandingkan pada permukaan email gigi tetap.

Perubahan komposisi dari permukaan email banyak dikaitkan dengan umur seperti peningkatan konsentrasi fluor, penurunan kandungan karbonat, air dan strontium . Penelitian mengenai tingkat ultrastruktur, melaporkan bahwa email gigi sulung memiliki tingkat permeabilitas dan tingkat porositas yang lebih tinggi daripada gigi permanen, ketebalan email gigi sulung lebih tipis dibandingkan gigi permanen. Pada penelitian LeGeros tahun 1983, dilaporkan hasil analisa dengan menggunakan Scanning Electron Microscopic (SEM) bahwa dimensi prisma-prisma email gigi sulung sedikit lebih kecil dibandingkan dengan email gigi permanen. Penghitungan komposisi kimiawi didapati bahwa kandungan karbonat pada gigi sulung sedikit lebih tinggi daripada gigi permanen, begitu juga dengan kandungan magnesium. Berikut ini tabel yang berisi erbandingan kandungan komposisi gigi sulung (s/d 9 tahun), gigi tetap muda (11-15 tahun), gigi tetap matur (41-60 tahun). :

KANDUNGAN GIGI SULUNG GIGI TETAP GIGI TETAP
MUDA MATUR
Dimensi prisma (SEM) µm 850-1300 1000-1400 1600-2500
Komposisi kalsium 34,71 35,6 37,2
Komposisi magnesium 0,31 0,29 0,20
Komposisi fosfor 16,33 16,82 17,40
1 Like