Apa saja tempat wisata yang harus didatangi ketika berkunjung ke kepulauan seribu?

pulau seribuu

Kepulauan Seribu memiliki ratusan pulau yang tersebar dan uniknya hampir sebagian besar pulau-pulau tersebut tidak berpenghuni. Meski banyak yang tidak berpenghuni, namun hal itu tidak menghalangi wisatawan untuk menyambangi dan menikmati keelokan sajian pulau-pulau yang ada. Apa saja tempat wisata pulau seribu yang wajib disinggahi traveler ketika berkunjung ke Kepulauan Seribu?

Kepulauan seribu sangatlah dikenal sebagai pulau yang bagus, indah dan asri. Akan tetapi, adapun pulau-pulau yang ada di kepulauan seribu yaitu seperti:

1. Pulau Tidung

Jika ke pulau tidung, kita bisa memilih untuk sekedar bersantai menikmati suasana pulau dengan berkeliling dan beristirahat di pendopo atau penginapan atau mencoba serunya wisata air seperti snorkeling, menyelam, dan berperahu kano menyusuri pantai

2. Pulau Untung Jawa

Disini kita bisa memilih untuk bersepeda mengelilingi pulau, bermain banana boat, jetsky, snorkeling hingga diving dan terdapat tempat penginapan.

3. Pulau Semak Daun

Di pulai ini kita tidak bisa memilih untuk menginap karena tidak ada fasilitas penginapan. Pada pagi atau sore hari, kita bisa menikmati indahnya alam bawah laut yang jernih dan bersih dengan menyelam atau snorkeling.

4. Pulau Bira

Disini kita dapat melihat langsung keindahan alam bawah laut dengan cara snorkeling dan diving. Bahkan hanya duduk di tepian dermaganya pun kita sudah bisa menikmati indahnya koral dan terumbu karang karena air lautnya jernih dan bersih.

5. Pulau pramuka

Di Pulau Pramuka kita bisa dengan asyiknya menikmati wisata laut dengan berenang dan snorkeling. Karena merupakan pulau berpenghuni, maka pulau ini relatif ramai dan memiliki sarana wisata yang lengkap seperti penginapan, pondok bersantai, penyewaan alat snorkeling dan menyelam, sepeda untuk berkeliling pulau, dan lain-lain.

6. Pulau Harapan

Kita bisa menikmati berenang dikitari gugusan terumbu karang dangkal dan ikan-ikan kecil yang berenang lincah. Pulau Harapan adalah rumah bagi sekelompok hewan langka yaitu Elang Bondol yang juga terdapat sebuah penangkaran untuk melindungi hewan ini dari kepunahan. Jadi, selain berwisata alam, kita juga bisa sekalian berwisata edukasi dengan mengetahui lebih jauh habitat dan kehidupan Elang Bondol.

7. Pulau Ayer

Kita juga bisa melihat langsung biawak yang banyak berkeliaran. Ya, pulau ini ternyata juga menjadi habibat bagi sekumpulan hewan biawak yang jinak sehingga pengunjung bisa dengan aman menyaksikannya dari jarak dekat.

8. Pulau Bidadari

Pulau ini menawarkan sensasi wisata laut yang hampir sama dengan pulau lain, yaitu diving, snorkeling, berperahu menyusuri pantai, atau sekedar duduk di tepian pantai yang berpasir halus sembari menikmati angina sepoi-sepoi. Karena masih dekat dengan daratan, kebanyakan pengunjung yang datang ke pulau ini berkunjung dari pagi sampai sore hari dan tidak menginap.

9. Pulau Onrust

Pulau Onrust sangat tepat digunakan untuk tempat melihat wisata laut sekaligus menambah pengetahuan tentang sejarah Indonesia dengan wisata edukasi di museum. Tak hanya di dalam museum, kita bisa juga berjalan berkeliling pulau dan melihat banyak peninggalan Belanda lain seperti benteng dan pelabuhan kuno yang masih dibiarkan ada sebagai situs sejarah.

10. Pulau Kotok

Di daratan Pulau Kotok, banyak terdapat tumbuhan yang didominasi vegetasi asli. Hal ini wajar mengingat pulau ini tak berpenghuni sehingga keasrian lingkungannya masih sangat terjaga dengan baik dan murni. Uniknya, ada cottege di atas pohon yang disediakan bagi kita yang ingin menikmati keindahan pulau dan pantai dari ketinggian sambil ditemani angina yang bertiup sepoi-sepoi.

11. Penangkaran Penyu Sisik

Penangkaran penyu ini menjadi destinasi wisata edukasi yang tak boleh dilewatkan begitu saja saat datang ke Kepulauan Seribu. kita akan diajak untuk mengenal dan memahami lebih dalam tentang pentingnya budidaya hewan yang dilindungi sehingga timbul kesadaran untuk ikut melestarikan. Perkembangan penyu dari mulai baru menetas hingga siap dilepaskan ke laut bisa disaksikan dengan lengkap disini.

12. Penangkaran Hiu

Tak hanya penangkaran penyu sisik, di Pulau Pramuka juga ada penangkaran hiu yang dijamin membuat banyak wisatawan penasaran. Penangkaran hiu di pulau ini sangat mendukung gerakan pelestarian hiu dari ancaman kepunahan akibat ulah pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dan banyak memanfaatkan hewan ini demi keuntungan pribadi semata.