Apa saja peralatan yang wajib ada di studio foto?

studio foto

Studio foto memang menjadi idaman para fotografer, karena dapat meng-explore skill fotografer itu sendiri. Apa saja peralatan yang wajib ada di studio photo ?

Berikut merupakan peralatan yang wajib ada di studio foto:

1. Kamera

Kamera

Ya, sangat jelas sekali kamu membutuhkan perangkat ini untuk menjalankan studio foto kamu dan mewujudkan apa yang diinginkan klien, kamu perlu kamera yang eksposurnya bisa kamu atur manual ya.

2. Lensa

Kamu membutuhkan lensa dengan diafragma besar untuk pas foto modelling ataupun foto produk. Selain itu kamu juga membutuhkan lensa kit untuk mengambil gambar dengan kapasitas besar seperti foto keluarga. Jika kamu memiliki 2 atau 3 lensa itu akan lebih mendukung usahamu loh!

3. Lampu studio

Lampu studio

Lampu studio sangat diperlukan dalam studio foto, dengan jenis Tronic yang membuat kamu dapat memberikan variasi dengan peralatan fotografi yang lain.

4. Softbox

Softbox

Salah satu aksesori dalam peralatan fotografi ini dapat membuat efek cahaya lebih halus, untuk menjalankan studio foto kamu diperlukan 2 softbox yang nantinya diletakan di kanan dan kiri dari objek yang akan kamu foto.

5. Standar Reflektor

Standar Reflektor

Untuk menghasilkan cahaya tanpa bayangan standar reflektor berwarna putih adalah yang kamu butuhkan namun jika kamu ingin membuat efek warm pada foto kamu akan membutuhkan standar reflektor berwarna emas. Untuk standar reflektor berwarna hitam sangat cocok untuk menghindari cahaya yang tidak diinginkan. Ini juga merupakan peralatan dasar yang harus kamu miliki nantinya di studio foto kamu.

6. Kabel sinkronasi

Kabel sinkronasi

Kabel ini berfungsi sebagai alat yang akan menyalakan alat yang lain ketika kamu menekan tombol shutter di kamera kamu, karena jika kamu sudah memiliki peralatan begitu lengkap kabel sinkronasi ini dirasa diperlukan juga untuk menjalankan usaha kamu memiliki studio foto sendiri.