Apa saja jenis Hutan berdasarkan tempat tumbuhnya?

Tempat tumbuh hutan merupakan tempat tumbuh pohon-pohon yang ada di dalam hutan tersebut. Atau bisa juga dikatakan bahwa jenis hutan berdasarkan tempat tumbuh merupakan jenis hutan berdasrkan keberadaannya.

- Hutan pantai
Jenis hutan yang pertama berdasarkan tempat tumbuhnya adalah hutan pantai (baca: ekosistem pantai) . Sesuai dengan nama yang dimilikinya, hutan pantai ini merupakan hutan yang berada atau tumbuh di daerah- daerah pesisir pantai (baca: manfaat pantai). Hutan pantai ini pastinya bisa menjaga pantai dari beberapa gangguan yang bisa saja merusak pantai tersebut.

Jenis hutan pantai ini yang biasa kita temui adalah hutan mangrove atau hutan bakau. Hutan mangrove ini seringkali kita temui di pantai yang memiliki ombak tenang. Hutan bakau atau hutan mangrove ini tentunya memiliki karakteristik khusus yang mampu membedakannya dengan hutan lainnya, karena hutan bakau atau mangrove ini merupakan hutan yang khas. Beberapa karakteristik atau ciri hutan bakau atau hutan mangrove ini diantaranya adalah:

  • Memiliki akar nafas yang menyembul ke permukaan
  • Selalu tergenang air
  • Mempunyai daun yang berlapis tebal untuk mengurangi penguapan
  • Lingkungan sekitar hutan mempunyai kadar garam yang tinggi
  • Tanahnya mengandung oksigen yang kurang atau hanya sedikit oksigen

Itulah beberapa karakteristik yang dimiliki oleh hutan mangrove atau hutan gambut ini. Karakteristik yang disebutkan cukup untuk membedakan hutan ini dengan hutan lainnya. Di Indonesia, hutan pantai ini banyak terdapat di Sumatera bagian timjur, Irian Jaya, dan Kalimantan.

- Hutan Rawa

Seperti halnya hutan pantai yang berada di wilayah pesisir pantai, hutan rawa ini juga merupakan hutan yang berada di daerah rawa atau disekitar rawa- rawa.

Hutan rawa ini juga mempunyai beberapa karakteristik yang akan membedakan dengan hutan yang lainnya. Dengan kata lain, karakteristik yang dimiliki oleh hutan ini merupakan karakteristik khusus. Beberapa karakteristik yang dimiliki oleh hutan rawa antara lain adalah sebagai berikut:

  • Tanaman tampak selalu hijau
  • Dasar hutan berupa rawa- rawa dan selalu tergenang oleh air
  • Pohon yang tumbuh tergolong tinggi
  • Air yang ada di hutan merupakan jenis air tawar

- Hutan Pegunungan

Jenis hutan yang selanjutnya berdasarkan tempat tumbuhnya adalah hutan pegunungan. Hutan pegunungan merupakan hutan yang berada di daerah pegunungan. Hutan pegunungan mempunyai karakteristinya sendiri, yakni sebagai berikut:

  • Berada di wilayah pegunungan
  • Pepohonan yang ada di hutan tersebut ditumbuhi oleh lumut karena udara yang lembab
  • Memilihi suhu udara yang rendah