Apa saja fungsi yang termasuk dalam seni Tradisional?

Kelebihan yang dimiliki oleh seni traditional dibandingkan dengan seni modern adalah fungsi dari seni traditional yang lebih beragam serta sarat dengan banyak makna maupun cerita di dalam karyanya. Sebagian besar seni modern hanya berfungsi sebagai sarana hiburan, pertunjukan dan media pergaulan saja. Sedangkan seni traditional lebih memiliki banyak peran dan fungsi bahkan ada beberapa seni traditional yang sifatnya sangat sakral. Beberapa fungsi tersebut contohnya diambil dari fungsi seni traditional yang diantaranya adalah sebagai berikut.

Terdapat beberapa fungs dari seni Tradisional:

  1. Fungsi religius
    Awal mula pertumbuhan seni dimulai dari adanya keperluan-keperluan ritual dalam sebuah kelompok masyarakat. Seni yang muncul biasanya dianalogikan dalam sebuah gerak, suara, ataupun tindakan-tindakan tertentu dalam suatu upacara ritual.

  2. Fungsi sosial
    Seni traditional kerapkali dibuat karyanya sebagai bentuk penyampaian informasi tertentu yang masih murni dan tanpa adanya kepentingan luar sehingga sebauh seni memiliki fungsi sosial yang sanggat kuat ditunjukan pada beberapa karya seni traditional.

  3. Fungsi pendidikan
    Sebagian besar seni traditional merupakan karya yang masih otentik tanpa adanya tambahan modifikasi didalamnya sehingga cocok digunakan dalam proses pemahaman di dunia pendidikan terkait sebuah seni secara mendetail.

  4. Fungsi lainnya
    Beberapa fungsi lainnya yang juga terdapat di dalam seni traditional diantaranya fungsi estetika