Apa penyebab indukan Murai Batu memakan telurnya sendiri ?

murai batu aceh atau lahat

Apa penyebab indukan Murai Batu memakan telurnya sendiri ?

Penyebab indukan Murai Batu memakan telurnya sendiri antara lain :

  1. Indukan masih muda dan mentalnya belum setabil untuk mengurusi anak. Umumnya indukan tersebut akan stres dan cenderung menunjukan perilaku aneh, termasuk mematukit telur-telurnya.

  2. Indukan yang memasuki masa birahi terlalu cepat setelah proses bertelur terjadi.

  3. Adanya predator yang mengganggu, sehingga indukan terganggu dan cenderung melakukan tindakan mematuk-matuk telurnya sendiri.

  4. Kondisi sarang kurang nyaman. Maka untuk mengatasi hal ini adalah dengan membiarkan Murai tersebutlah yang membuat dan merangkai sarangnya sendiri.

  5. Sarang terjangkit kutu-kutu kecil. Situasi ini akan membuat Murai tersebut stres, dan cenderung menunjukan perilaku aneh seperti melukai dan mematuki telur-telurnya sendiri.

  6. Temperatur sarang terlalu panas.

  7. Indukan kekurangan asupan nutrisi, terutama kalsium. Sehingga Ia berpikiran untuk mendapatkan nutrisi tersebut dari telur-telurnya.

  8. Indukan Murai sering terganggu. Biasanya saat hal ini terjadi, maka biasanya indukan Murai akan mematuki telurnya sendiri, bahkan tidak jarang ada melempar telur tersebut.

  9. Indukan telur yang mengerami telur merasa terganggu dengan indukan atau Murai Batu lainnya.

  10. Kekurangan pakan.

  11. Indukan memasuki masa mabung.